Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Impor Indonesia Capai 12,66 Miliar Dollar AS pada November, Tumbuh 17,4 Persen

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pusat Statistik melaporkan nilai impor Indonesia pada November 2020 sebesar 12,66 miliar dollar AS.

Kepala BPS Suhariyanto menyebut, bila dibandingkan dengan bulan sebelumnya, terjadi peningkatan nilai impor sebesar 17,4 persen.

Hal itu didorong oleh peningkatan nilai impor baik migas dan nonmigas masing-masing sebesar 19,27 persen dan 0,59 persen.

"Meski demikian nilai impor Indonesia pada November 2020 ini kalau dibanding dengan tahun lalu November 2019, berarti nilai impor masih mengalami penurunan 17,46 persen karena ada penurunan impor nonmigas 12,33 persen dan impor migas yang juga turun cukup dalam 49,16 persen," jelas Suhariyanto ketika memberikan keterangan pers secara virtual, Selasa (15/12/2020).

Berdasarkan catatan BPS, impor barang konsumsi tumbuh 25,2 persen secara bulanan.

Beberapa komoditas utama yang mengalami peningkatan impor yakni bawang dari China, boneless frozen meat dari India, serta impor obat kesehatan juga dari India.

"Selain itu juga impor buah apel segar dari China," ujar Suhariyanto.

Sementara untuk impor bahan baku atau bahan penolong juga tumbuh 13,02 persen secara bulanan.

Adapun untuk impor barang modal pertumbuhannya mencapai 31,54 persen pada November ini.

Sebagian besar impor tersebut merupakan mesin untuk menunjang kinerja industri.

"Jadi kalau dilihat tentunya pertumbuhan impor bahan baku dan barang modal menggembirakan, diharapkan dengan naiknya impor bahan baku dan barang modal akan menggerakkan industri dalam negeri dan berpengaruh positif ke investasi atau PMTB di komponen PDB triwulan IV," ujar Suhariyanto.

Secara kumulatif, total nilai impor Indonesia tercatat sebesar 127,13 miliar dollar AS.

Jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu, maka ada penurunan 18,91 persen.

Berdasarkan negara asal, impor Indonesia sendiri masih didominasi dari Tiongkok, Jepang, dan Amerika Serikat.

https://money.kompas.com/read/2020/12/15/153633026/impor-indonesia-capai-1266-miliar-dollar-as-pada-november-tumbuh-174-persen

Terkini Lainnya

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, Masih Rugi

Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, Masih Rugi

Whats New
Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Whats New
Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Whats New
Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke