Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dorong Ekspor, Indonesia Bakal Bangun Gudang dan Pusat Distribusi di Hungaria

Rencana pembangunan tersebut disepakati usai Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi melakukan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri dan Perdagangan Hungaria Péter Szijjártó pada Selasa (16/2/2021) lalu di Jakarta.

Lutfi mengatakan, dalam pertemuan itu kedua negara mendiskusikan sejumlah upaya untuk mendorong peningkatan perdagangan bilateral.

Salah satunya melalui pembangunan Stockpile yang bertujuan meningkatkan efisiensi waktu dan biaya, sehingga dapat mendorong ekspor Indonesia ke Hungaria dan wilayah Eropa Tengah dan Timur.

"Menteri Szijjártó menyambut baik rencana tersebut dan siap membantu realisasinya. Saya akan minta perwakilan Indonesia di Budapest untuk menindaklanjutinya,” ujar Lutfi dalam keterangannya, Jumat (19/2/2021).

Selain itu, dibahas pula isu perdagangan lainnya, seperti dukungan penyelesaian perundingan Indonesia-European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (Indonesia-EU CEPA) secepatnya dan penjajakan kerja sama imbal dagang.

Lutfi bilang, Hungaria pasar potensial bagi Indonesia di Eropa. Sejumlah produk unggulan seperti minyak sawit, mi instan, perhiasan, serta suku cadang otomotif akan ditingkatkan ekspornya ke wilayah tersebut.

Adapun sepanjang 2020, nilai total perdagangan Indonesia-Hungaria mencapai 212,7 juta dollar AS dengan. Tren volume perdagangan itu naik 15,62 persen dalam lima tahun atau periode 2016-2020.

Pada tahun lalu, nilai ekspor Indonesia ke Hungaria sebesar 81,5 juta dollar AS, sedangkan impor dari negara tersebut sebesar 131,2 juta dollar AS. Sementara itu, nilai investasi Hungaria di Indonesia pada 2020 tercatat senilai 1,5 juta dollar AS.

https://money.kompas.com/read/2021/02/19/170000726/dorong-ekspor-indonesia-bakal-bangun-gudang-dan-pusat-distribusi-di-hungaria

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke