Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kereta Jarak Jauh dari Gambir dan Pasar Senen Kembali Dibatalkan, Ini Rinciannya

Bahkan, banjir tersebut juga mengakibatkan fondasi batu balas (ballast) pada rel tergerus air sehingga memerlukan waktu untuk proses perbaikan prasarana jalur rel.

"Dengan mempertimbangkan keselamatan, kondisi jalur rel yang terdampak banjir belum dapat dilalui untuk perjalanan kereta api sehingga pada Senin 22 Februari 2021 seluruh perjalanan kereta api jarak jauh keberangkatan Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen kembali dibatalkan," ujar Kepala Humas Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa melalui keterangan tertulis, Senin (22/2/2021).

Dengan demikian, secara total terdapat 15 kereta api yang dibatalkan dari area Daop 1 Jakarta, yang terdiri dari tujuh unit KA dari Stasiun Pasar Senen dan delapan unit KA dari Stasiun Gambir.

Selain pembatalan perjalanan kereta api jarak jauh, semua perjalanan pergi-pulang (PP) kereta api lokal jurusan Cikarang-Purwakarta yang operasionalnya melintasi jalur tersebut juga dibatalkan.

Sampai saat ini, tim PT KAI Daop 1 Jakarta melakukan upaya maksimal untuk memperbaiki prasarana yang terdampak banjir melalui kerja sama dengan berbagai pihak.

"PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh pengguna jasa Kereta Api dampak cuaca ekstrem sehingga berpengaruh pada kondisi prasarana dan operasional kereta api," ungkapnya.

Berikut daftar kereta api jarak jauh dari Jakarta yang dibatalkan:

Pasar Senen

1. KA 292 Bengawan (Pasar Senen-Purwosari) keberangkatan pukul 06.30 WIB.
2. KA 130 Dharmawangsa (Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi) keberangkatan pukul 08.50 WIB
3. KA 320 Tegal Ekspres (Pasar Senen-Tegal) keberangkatan pukul 09.20 WIB.
4. KA 302 Serayu (Pasar Senen-Purwokerto) keberangkatan pukul 09.30 WIB.
5. KA 106 Jayabaya (Pasar Senen-Malang) keberangkatan pukul 16.45 WIB.
6. KA 254 Jayakarta (Pasar Senen-Surabaya Gubeng) keberangkatan pukul 17.10 WIB.
7. KA Serayu (Pasar Senen-Purwokerto) keberangkatan pukul 20.35 WIB.


Stasiun Gambir

1. KA 38 Argo Parahyangan (Gambir-Bandung) keberangkatan pukul 06.50 WIB.
2. KA 2 Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasar Turi) keberangkatan pukul 08.00.
3. KA 10A Argo Dwipangga (Gambir-Solo Balapan) keberangkatan pukul 08.30.
4. KA 76A Bima (Gambir-Surabaya Gubeng) keberangkatan pukul 17.00 WIB.
5. KA 72A Gajayana (Gambir-Malang) keberangkatan pukul 18.10 WIB.
6. KA 42 Argo Parahyangan (Gambir-Kiaracondong) keberangkatan pukul 18.40 WIB.
7. KA 8A Argo Lawu (Gambir-Solo Balapan) keberangkatan pukul 20.00 WIB.
8. KA 4 Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasar Turi) keberangkatan pukul 20.30 WIB.

Lebih lanjut, kata Eva, penumpang kereta api yang telah memiliki tiket keberangkatan hari ini dari Stasiun Gambir maupun Pasar Senen dapat melakukan pembatalan tiket hingga 30 hari ke depan, dengan pengembalian 100 persen melalui loket pembatalan yang ada di stasiun.

Informasi perjalanan KA dapat diketahui melalui aplikasi KAI Access, situs web resmi kai.id, Contact Center 121 line (021)121, Layanan pelanggan cs@kai.id, dan media sosial @keretaapikita dan @kai121_1.

https://money.kompas.com/read/2021/02/22/060100826/kereta-jarak-jauh-dari-gambir-dan-pasar-senen-kembali-dibatalkan-ini

Terkini Lainnya

Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Whats New
BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

Whats New
IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

Whats New
IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke