Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tesla Diproyeksi Raup Keuntungan Rp 8,4 Triliun dari Pembelian Bitcoin

CEO Indodax Oscar Darmawan mengatkan, saat ini Bitcoin diperdagangkan di level Rp 851 juta per keping.

Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu Tesla membeli 43.000 keping Bitcoin dengan harga 35.000 AS atau setara Rp 490 juta per keping. Bila mengacu dengan harga Bitcoin saat ini, maka Tesla diperhitungkan telah mendapatkan keuntungan sebesar 600 juta dollar AS atau Rp 8,4 triliun.

“Total aset Tesla awalnya 1,5 miliar dollar AS. Saat ini, diperkirakan sudah tumbuh melebihi 2,2 miliar miliar dollar AS. Artinya, diperkirakan, aset Tesla tumbuh sekitar 45 persen setelah menyimpan dan membeli Bitcoin,” tutur Oscar dalam keterangan tertulis, Senin (22/2/2021).

Bukan hanya Tesla, Oscar menambah, Microstrategy juga menjadi perusahaan yang meraup keuntungan hingga triliunan rupiah akibat penguatan harga Bitcoin. Bahkan, perusahaan yang fokus pada teknologi informatika itu diproyeksi mendapatkan keuntungan lebih besar dari Tesla.

Oscar menjelaskan, Microstrategy sudah memiliki 72.000 keping Bitcoin atau senilai sekitar Rp 57 triliun. Perusahaan tersebut membeli Bitcoin secara bertahap dimulai pada Agustus 2020, dengan pembelian perdana sebanyak 21.454 keping Bitcoin.

“Semenjak mereka membeli Bitcoin, valuasi asetnya meningkat drastis. Ini bisa dilihat dari pergerakan harga sahamnya di NASDAQ,” ujarnya.

Awalnya, pada Agustus tahun lalu saham Microstrategy di NASDAQ hanya mencapai 141 dollar AS, namun kini saham perusahaan itu telah mencapai 927 dollar AS.

Bahkan, Microstrategy Inc masih ingin menambah Bitcoin. Terakhir, Microstrategy mengumumkan ingin membeli Bitcoin lagi senilai 600 juta dollar AS atau sekitar Rp 8,4 triliun.

Selain perusahaan korporasi, orang-orang yang memiliki Bitcoin juga kaya mendadak.

Seperti yang dialami oleh saudara kembar Tyler dan Cameron Winklevoss, yang telah membeli Bitcoin sejak tahun 2012 sekitar 1 persen dari populasi Bitcoin yang beredar atau sekitar 1,5 juta keping, di mana pada saat itu harga Bitcoin masih berada di kisaran 13 dollar AS.

“Sekarang, sudah 58.000 dollar AS. Artinya, perkiraan peningkatan kekayaannya mencapai sekitar 400.000 persen. Sebuah peningkatan yang sangat fantastis. Mereka bisa menjadi multi tiliuner hanya dengan menyimpan Bitcoin,” ucap Oscar.

https://money.kompas.com/read/2021/02/22/171500326/tesla-diproyeksi-raup-keuntungan-rp-8-4-triliun-dari-pembelian-bitcoin

Terkini Lainnya

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Whats New
HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke