Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kemenkeu: PPKM Darurat Tahan Laju Pertumbuhan Ekonomi di Kuartal III

Oleh karena itu, target pertumbuhan ekonomi sebesar 4,5 persen hingga 5,3 persen tahun 2021 perlu direvisi. Pemerintah merevisi pertumbuhan ekonomi sepanjang 2021 ini berada pada rentang 3,7 persen sampai 4,5 persen.

"Dengan PPKM darurat jelas akan berdampak (pada pertumbuhan ekonomi di kuartal III), dan nanti dampaknya akan terlihat sesignifikan apa itu di kuartal III," kata Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kemenkeu, Febrio Nathan Kacaribu dalam taklimat media secara virtual, Jumat (9/7/2021).

Febrio menuturkan, sektor transportasi, pakaian, dan tempat rekreasi menjadi sektor yang paling terdampak karena adanya penurunan mobilitas manusia selama PPKM darurat.

Namun, dampaknya tak berlaku bagi sektor investasi. Febrio memperkirakan, dampak pada sektor ini masih moderat lantaran 70 persen komposisi investasi dalam bentuk bangunan.

"Proyek pembangunan, konstruksi, masih bisa berjalan dengan prokes yang ketat (karena masuk dalam sektor kritikal) sehingga investasi harusnya tidak akan terdampak, sangat moderat," tutur Febrio.

Adapun dampak terhadap sektor usaha akan bervariasi tergantung pada jenisnya. Jenis usaha yang kemungkinan akan terdampak paling parah adalah usaha yang bergerak di sektor non-esensial.

Sedangkan usaha yang berorientasi ekspor dinilai akan sangat tahan banting.

"Maka tentunya saya katakan, vaksinasi harus segera diakselerasi dan terus dilakukan. Kita berharap (ekonomi) masih bisa (tumbuh) 3,7-4,5 persen untuk keseluruhan tahun," beber Febrio.

Lebih lanjut dia mengungkapkan, pelaksanaan PPKM darurat sangat menentukan penurunan jumlah kasus Covid-19. Jika PPKM berhasil, ekonomi akan membaik seperti yang terjadi di kuartal I dan kuartal II 2021.

Pada dua kuartal itu, tenaga kerja mulai terserap kembali karena ritme produksi industri sudah mengalami peningkatan. Mulai masifnya produksi terlihat dari naiknya konsumsi listrik pada sektor industri dan bisnis, sedangkan konsumsi listrik rumah tangga menurun.

"Konsumen melakukan konsumsi semakin optimis, mobilitas menunjukkan sudah pada titik sebelum pandemi, penjualan ritel terus tumbuh. Kami berharap (PPKM darurat sebagai) ikhtiar dan kerja keras kita semua bisa segera menurunkan jumlah kasus," tandas Febrio.

https://money.kompas.com/read/2021/07/09/163312826/kemenkeu-ppkm-darurat-tahan-laju-pertumbuhan-ekonomi-di-kuartal-iii

Terkini Lainnya

Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen, Soroti Dampak El Nino

Laba Bersih Astra Agro Lestari Turun 38,8 Persen, Soroti Dampak El Nino

Whats New
Naik, Pemerintah Tetapkan Harga Acuan Batu Bara hingga Emas April 2024

Naik, Pemerintah Tetapkan Harga Acuan Batu Bara hingga Emas April 2024

Whats New
Alasan Mandala Finance Tak Bagi Dividen untuk Tahun Buku 2023

Alasan Mandala Finance Tak Bagi Dividen untuk Tahun Buku 2023

Whats New
Efek Panjang Pandemi, Laba Bersih Mandala Finance Turun 35,78 Persen

Efek Panjang Pandemi, Laba Bersih Mandala Finance Turun 35,78 Persen

Whats New
Heboh soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta, Cek Ketentuannya

Heboh soal Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta, Cek Ketentuannya

Whats New
KB Bank Targetkan Penyelesaian Perbaikan Kualitas Aset Tahun Ini

KB Bank Targetkan Penyelesaian Perbaikan Kualitas Aset Tahun Ini

Whats New
Astra Agro Lestari Sepakati Pembagian Dividen Rp 165 Per Saham

Astra Agro Lestari Sepakati Pembagian Dividen Rp 165 Per Saham

Whats New
Ditopang Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Diprediksi Semakin Moncer

Ditopang Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Diprediksi Semakin Moncer

Whats New
Survei: 69 Persen Perusahaan Indonesia Tak Rekrut Pegawai Baru untuk Hindari PHK

Survei: 69 Persen Perusahaan Indonesia Tak Rekrut Pegawai Baru untuk Hindari PHK

Work Smart
Heboh soal Kualifikasi Lowker KAI Dianggap Sulit, Berapa Potensi Gajinya?

Heboh soal Kualifikasi Lowker KAI Dianggap Sulit, Berapa Potensi Gajinya?

Whats New
Tantangan Menuju Kesetaraan Gender di Perusahaan pada Era Kartini Masa Kini

Tantangan Menuju Kesetaraan Gender di Perusahaan pada Era Kartini Masa Kini

Work Smart
Bantuan Pesantren dan Pendidikan Islam Kemenag Sudah Dibuka, Ini Daftarnya

Bantuan Pesantren dan Pendidikan Islam Kemenag Sudah Dibuka, Ini Daftarnya

Whats New
Tanggung Utang Proyek Kereta Cepat Whoosh, KAI Minta Bantuan Pemerintah

Tanggung Utang Proyek Kereta Cepat Whoosh, KAI Minta Bantuan Pemerintah

Whats New
Tiket Kereta Go Show adalah Apa? Ini Pengertian dan Cara Belinya

Tiket Kereta Go Show adalah Apa? Ini Pengertian dan Cara Belinya

Whats New
OJK Bagikan Tips Kelola Keuangan buat Ibu-ibu di Tengah Tren Pelemahan Rupiah

OJK Bagikan Tips Kelola Keuangan buat Ibu-ibu di Tengah Tren Pelemahan Rupiah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke