Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bertemu Rhoma Irama, Apa yang Dibahas Sandiaga Uno?

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno bertemu dengan raja dangdut Rhoma Irama. Pertemuan tersebut dilakukan dalam rangka menggandeng Rhoma Irama dan Rika Rahim untuk bisa mengobarkan semangat masyarakat melawan Covid-19.

Dia pun berharap perekonomian Indonesia bisa segera pulih dan bangkit dari situasi pandemi Covid-19.

Hal tersebut dikatakan mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu usai membagikan 1.000 hewan kurban saat perayaan Idul Adha 1442 Hijriah.

"Kepulihan dari Covid-19 ini yang saya harapkan dan dengan berkurban ini mudah-mudahan Allah SWT memudahkan, melancarkan, dan memberi ridho kepada kita agar upaya kita mengatasi pandemi Covid-19 bisa InshaAllah dikabulkan," ujar Sandiaga dalam keterangan tertulisnya, Rabu (21/7/2021).

Sandiaga menambahkan, dalam menghadapi pandemi ini masyarakat bisa meneladani kisah Nabi Ibrahin AS dan Nabi Ismail AS. Misalnya, terkait nilai-nilai ketabahan, patuh, dan kesabaran dalam menghadapi ujian.

"Yang sedang berjuang menghadapi Covid-19 di isolasi mandiri, di rumah sakit, maupun di ICU untuk dengan kita bergandeng tangan dengan protokol kesehatan, kita patuhi secara ketat dan disiplin," kata dia.

Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga juga sempat membahas soal musik dangdut yang sedang diperjuangkan agar bisa masuk ke UNESCO sebagai warisan budaya Indonesia.

"Kita ingin sebagai tokoh ekonomi kreatif, Bang Haji bisa berkarya membuka peluang usaha lagi dan lapangan kerja, terutama melalui dakwah dan nadanya dan program-program lainnya," ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut pun Rhoma Irama menyambut baik inisiatif dari Menparekraf itu. Dia berkomitmen untuk selalu memelihara nilai persatuan dan kesatuan Indonesia.

"Beliau telah membuktikan 1.000 ekor sapi itu satu implementasi oleh seorang menteri untuk mengimplementasikan kesejahteraan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, didoakan agar beliau panjang usia, sukses dalam segala upayanya dan tentunya mendapat ridha dari Allah SWT," kata Rhoma Irama.

https://money.kompas.com/read/2021/07/21/211500826/bertemu-rhoma-irama-apa-yang-dibahas-sandiaga-uno-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke