Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Demi Kelancaran Distribusi Oksigen, Kemenaker Awasi Operasi ISO Tank

KOMPAS.com - Untuk memastikan pendistribusian oksigen ke berbagai tempat berjalan aman dan lancar, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) meninstruksikan pengawas ketenagakerjaan untuk melakukan pengawasan operasi International Organization for Standardization (ISO) tank.

Seperti diketahui, saat ini oksigen menjadi kebutuhan vital bagi rumah sakit dan fasilitas kesehatan. Oleh karenanya, ISO tank sebagai sarana utama pendistribusian oksigen perlu diawasi secara maksimal.

Direktorat Jenderal (Dirjen) Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (Binwasnaker dan K3) Haiyani Rumondang mengatakan, pengawasan yang dilakukan Kemenaker diharapkan dapat memberikan kemudahan dalam pendistribusian ISO tank.

“Dalam rangka mendukung percepatan tersedianya oksigen untuk penanganan Covid-19, Kemnaker memberikan kemudahan dalam penggunaan ISO tank secara aman dan selamat," kata Haiyani dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (1/8/2021).

Menurut Haiyani, pengawasan tersebut juga merupakan langkah Kemenaker dalam memastikan kualitas oksigen dan proses penanganannya.

“Supervisi ini diperlukan sebagai upaya memastikan penyediaan dan pendistribusian oksigen berjalan dengan aman dan nyaman,” imbuhnya.

Haiyani menambahkan, pengawasan terhadap ISO tank tersebut adalah salah satu bagian dari implementasi K3. Tujuannya, untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan penyakit yang diakibatkan oleh pekerjaan.

“Kami juga meminta perusahaan ataupun instansi yang mengoperasikan ISO tank ini untuk benar-benar memperhatikan aspek K3, sehingga tidak ada kendala dalam pemenuhan kebutuhan oksigen,” tandas Haiyani.

https://money.kompas.com/read/2021/08/01/093820026/demi-kelancaran-distribusi-oksigen-kemenaker-awasi-operasi-iso-tank

Terkini Lainnya

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke