Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Strategi Garuda Indonesia untuk Menyehatkan Kondisi Keuangannya

Pemerintah sudah menyebut maskapai milik negara tersebut sudah dalam kondisi bangkrut secara teknis. Hal itu karena Garuda Indonesia memiliki utang yang lebih besar ketimbang asetnya.

Hingga September 2021, Garuda Indonesia memiliki liabilitas atau kewajiban yang harus dibayarkan sebesar 9,8 miliar dollar AS atau Rp 139,16 triliun (asumsi kurs Rp 14.200 per dollar AS). Sementara asetnya hanya sebesar 6,9 miliar dollar AS atau sekitar Rp 97,98 triliun.

Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) Selasa (16/11/2021), Garuda saat ini tengah menyusun proses restrukturisasi, baik dari sisi keuangan maupun operasional untuk menyehatkan keuangan perseroan.

Sejumlah aspek pun akan dioptimalkan dalam proses penyelamatan perseroan. Diantaranya dengan melakukan restrukturisasi melalui in-court settlement maupun out of court settlement lewat negosiasi dengan para kreditur. Garuda Indonesia memastikan terus melakukan komunikasi intensif serta negosiasi kepada kreditur dan lessor.

“Khusus untuk lessor, negosiasi dilakukan guna mencapai kesepakatan mengenai restrukturisasi biaya sewa dengan skema PBH (power by the hour)," tulis Manajemen Garuda.

Sementara dengan para kreditur lainnya, Garuda masih dalam proses pemaparan initial proposal untuk restrukturisasi secara bertahap dan berdiskusi lebih lanjut guna memperoleh kesepakatan. Dalam waktu dekat, Garuda akan segera menyampaikan proposal restrukturisasi kepada para kreditur.

“Perseroan saat ini telah merampungkan penyusunan proposal restrukturisasi dengan berkoordinasi dengan beberapa konsultan pendukung restrukturisasi,” ungkap Manajemen Garuda.

Langkah-langkah strategis juga terus dilakukan Garuda untuk menyehatkan keuangan, seperti optimalisasi rute penerbangan, simplifikasi tipe pesawat untuk mengurangi biaya serta kompleksitas maintenance, meningkatkan kontribusi kargo, serta meningkatkan pendapatan ancillary business.

Berdasarkan rencana bisnis ke depan, Garuda hanya akan memiliki 140 rute penerbangan di 2022, atau berkurang 97 rute penerbangan dari posisi di 2019 yang memiliki 237 rute penerbangan.

Perseroan pun memangkas jumlah pesawatnya dari 202 pesawat pada 2019 menjadi 134 pesawat pada 2022, atau berkurang 68 pesawat. Selain itu, jenis pesawat Garuda Indonesia juga akan dikurangi dari 13 menjadi hanya 7.

Secara rinci beberapa negosiasi dan kesepakatan yang sudah didapatkan perusahaan dengan para kreditur sebagai berikut:

- Penangguhan pokok dan bunga oleh kreditur perbankan.

- Restrukturisasi utang tertunggak selama 2020 yang dibayarkan dengan cicilan balloon payment sampai dengan 2023 oleh kreditur bisnis.

- Terkait dengan KIK EBA, telah dilakukan penangguhan sebagian kewajiban pembagian pendapatan penjualan tiket ke-36 sampai dengan 3 Desember 2021 atau tanggal yang disesuaikan kemudian dengan Manajer Investasi (MMI).

- Terkait dengan Sukuk, telah dilakukan perpanjangan waktu jatuh tempo sampai dengan 3 Juni 2022 dan penangguhan pembayaran jumlah pembagian berkala yang jatuh tempo pada tanggal 17 Juni 2021 sebesar 14 juta dollar AS sampai dengan waktu yang akan disepakati, bersamaan dengan persetujuan rencana restrukturisasi.

- Terkait dengan EDC, telah dilakukan penangguhan pokok dan bunga periode Juni 2020 sampai dengan waktu yang akan disepakati, bersamaan dengan persetujuan rencana restrukturisasi.

https://money.kompas.com/read/2021/11/16/201520126/ini-strategi-garuda-indonesia-untuk-menyehatkan-kondisi-keuangannya

Terkini Lainnya

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Whats New
Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Whats New
Program Peremajaan Sawit Rakyat Tidak Pernah Capai Target

Program Peremajaan Sawit Rakyat Tidak Pernah Capai Target

Whats New
Cara Cetak Kartu NPWP Hilang atau Rusak Antiribet

Cara Cetak Kartu NPWP Hilang atau Rusak Antiribet

Whats New
Produsen Cetakan Sarung Tangan Genjot Produksi Tahun Ini

Produsen Cetakan Sarung Tangan Genjot Produksi Tahun Ini

Rilis
IHSG Melemah Tinggalkan Level 7.300, Rupiah Naik Tipis

IHSG Melemah Tinggalkan Level 7.300, Rupiah Naik Tipis

Whats New
Sempat Ditutup Sementara, Bandara Minangkabau Sudah Kembali Beroperasi

Sempat Ditutup Sementara, Bandara Minangkabau Sudah Kembali Beroperasi

Whats New
Sudah Salurkan Rp 75 Triliun, BI: Orang Siap-siap Mudik, Sudah Bawa Uang Baru

Sudah Salurkan Rp 75 Triliun, BI: Orang Siap-siap Mudik, Sudah Bawa Uang Baru

Whats New
Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Whats New
Mentan Amran Serahkan Rp 54 Triliun untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Mentan Amran Serahkan Rp 54 Triliun untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Whats New
Kasus Korupsi PT Timah: Lahan Dikuasai BUMN, tapi Ditambang Swasta Secara Ilegal

Kasus Korupsi PT Timah: Lahan Dikuasai BUMN, tapi Ditambang Swasta Secara Ilegal

Whats New
4 Tips Mengelola THR agar Tak Numpang Lewat

4 Tips Mengelola THR agar Tak Numpang Lewat

Spend Smart
Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis, Stafsus Erick Thohir: Kasus yang Sudah Sangat Lama...

Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis, Stafsus Erick Thohir: Kasus yang Sudah Sangat Lama...

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke