Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Proses Migrasi Polis Eks Nasabah Jiwasraya ke IFG Life Dimulai Akhir 2021

Direktur Keuangan dan Investasi IFG Life, Farid Azhar Nasution mengatakan, pihaknya masih menunggu keluarnya izin dari regulator untuk memulai proses transfer polis restrukturisasi.

"Secara prinsip kami sudah siap menerima sebagaimana Jiwasraya sudah siap mengalihkan, kami juga masih menunggu izin dari regulator," ujar Farid pada saat pembukaan Customer Center IFG Life, Rabu (24/11/2021).

Farid menuturkan, pengalihan polis melalui proses yang tidak sederhana. Karenanya, perlu dilakukan clearance atau perizinan dari pihak regulator. Farid berharap proses izin dari regulator tersebut dapat selesai pada akhir tahun ini.

"Diharapkan Desember ini, tapi tanggal belum bisa dipastikan. Mudah-mudahan segera, karena sudah ditunggu-tunggu nasabah," katanya.

Terkait proses migrasi polis restrukturisasi, pihaknya akan mengumumkan kepada para pemegang polis eks Jiwasraya melalui berbagal platform komunikasi agar mereka dapat mengetahui status dari polisnya, baik melalui SMS (short message service), email, maupun melalui surat.

Sebelumnya, pemerintah telah mengalokasikan dana dari Penyertaan Modal Negara (PMN) pada 2021 senilai Rp 20 triliun.

Program restrukturisasi tersebut dialokasikan kepada PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) atau Indonesia Financial Group (IFG) selaku Holding BUMN Perasuransian dan Penjaminan.

Program restrukturisasi polis ini juga sesuai dengan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 71/POJK.05/2016 tentang Kesehatan Keuangan Perusahaan Asuransi dan Perusahaan Reasuransi.

https://money.kompas.com/read/2021/11/25/051200526/proses-migrasi-polis-eks-nasabah-jiwasraya-ke-ifg-life-dimulai-akhir-2021

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke