Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kuartal III-2021, Laba Bersih Citi Indonesia Merosot jadi Rp 869 Miliar

JAKARTA, KOMPAS,com - Citi Indonesia membukukan laba bersih sebesar Rp 869 miliar hingga kuartal III-2021.

Capaian ini turun signifikan dibanding periode yang sama tahun lalu, dengan torehan laba bersih sebesar Rp 1,97 triliun.

Merosotnya laba bersih Citi Indonesia selaras dengan penurunan pendapatan bunga bersih dan pendapatan operasional lainnya perusahaan.

Pendapatan bunga bersih Citi Indonesia hingga akhir September 2021 sebesar Rp 2,5 triliun, lebih rendah dibanding periode yang sama tahun sebelumnya yakni Rp 3 triliun.

Kemudian pendapatan operasional lainnya merosot dari Rp 2,6 triliun pada kuartal III-2020, menjadi Rp 1,1 triliun pada kuartal III tahun ini.

"Kami berkomitmen dan optimis untuk terus meningkatkan kondisi bisnis kami," ujar CEO Citi Indonesia, Batara Sianturi, dalam keterangan resminya, Kamis (25/11/2021).

Meskipun laba bersih tahun berjalan menurun secara tahunan, kondisi bisnis Citi Indonesia terus membaik.

Ini terefleksikan dari laba bersih mandiri selama kuartal III-2021 mencapai Rp 408 miliar, atau naik Rp 543 miliar dibandingkan dengan pencatatan di kuartal kedua.

"Kami telah berhasil melakukan berbagai terobosan dan inovasi di sisi institusional maupun consumer banking," kata Batara.

Capaian laba bersih kuartalan itu ditopang oleh ditopang oleh biaya credit impairment Citi Indonesia yang tetap stabil dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Batara menjelaskan, hal itu disebabkan oleh peningkatan cadangan credit impairment di lini Institutional Banking yang berasal dari satu klien korporasi, dan berhasil di offset oleh penurunan cadangan credit impairment di lini Consumer Banking.

Adapun rasio kredit macet kotor atau gross NPL Citi Indonesia mengalami peningkatan secara tahunan, dari 2,8 persen pada kuartal III-2021, menjadi 3,3 persen.

Peningkatan ini disebabkan oleh kualitas kredit dari satu klien korporasi Citi Indonesia.

"Citi Indonesia yakin bahwa kualitas portfolio kreditnya tetap dalam kondisi baik karena penerapan asas kehati-hatian dalam manajemen resiko untuk mengatasi dampak dari pandemi," ucap Batara.

https://money.kompas.com/read/2021/11/25/185900826/kuartal-iii-2021-laba-bersih-citi-indonesia-merosot-jadi-rp-869-miliar

Terkini Lainnya

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, tapi Rugi Terus

Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, tapi Rugi Terus

Whats New
Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Whats New
Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Whats New
Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Whats New
OJK Sebut 12 Perusahaan Asuransi Belum Punya Aktuaris

OJK Sebut 12 Perusahaan Asuransi Belum Punya Aktuaris

Whats New
OJK Cabut Izin Usaha BPR Syariah Saka Dana Mulia di Kudus

OJK Cabut Izin Usaha BPR Syariah Saka Dana Mulia di Kudus

Whats New
Ada Indikasi TPPU lewat Kripto, Indodax Perketat Pengecekan Deposit

Ada Indikasi TPPU lewat Kripto, Indodax Perketat Pengecekan Deposit

Whats New
Produk Petrokimia Gresik Sponsori Tim Bola Voli Proliga 2024

Produk Petrokimia Gresik Sponsori Tim Bola Voli Proliga 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke