Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

10 Pertanyaan Interview Kerja dan Jawabannya

KOMPAS.com - Interview kerja menjadi tahapan seleksi kerja yang paling membuat berdebar. Terutama untuk lulusan baru yang belum berpengalaman mengenai pertanyaan interview kerja pertama kali dan jawabannya.

Untuk mendapatkan gambaran mengenai pertanyaan interview kerja, tidak ada salahnya untuk mencari tahu contoh pertanyaan saat interview kerja. Sebab, pertanyaan interview kerja ini kerap kali sama di perusahaan manapun.

Namun para pencari kerja perlu menyiapkan jawaban sebagus mungkin sesuai dengan posisi yang dilamar, agar perusahaan tertarik untuk menerima tawaran kerja tersebut.

Dengan mempersiapkan pertanyaan interview kerja dan jawabannya akan membuat lebih percaya diri dan mantap di depan penguji. Hal ini akan menunjukkan bahwa pencari kerja benar-benar mempersiapkan dan serius melamar kerja.

Pertanyaan interview kerja dan jawabannya

Umumnya pertanyaan interview kerja seputar informasi yang tertera di curriculum vitae (CV) pelamar, pengalaman kerja, dan alasan melamar kerja.

Oleh karenanya, perlu untuk membuat CV dengan baik agar mudah dibaca dan dipahami karena pertanyaan seputar CV biasanya digunakan untuk membuka percakapan dan mencairkan suasana saat interview dimulai.

Berikut 10 pertanyaan interview kerja dan jawabannya yang paling umum dilontarkan saat seleksi kerja dikutip dari Gramedia Blog, yaitu:

1. Ceritakan tentang diri Anda

Pertanyaan interview kerja ini sangat umum ditanyakan. Meski terdengar mudah tapi harus dijawab dengan hati-hati dan percaya diri.

Penguji akan melihat bagaimana pelamar menjawab pertanyaan saat interview kerja dan mengevaluasi kepribadian, karakter, dan pola pikiran pelamar.

Sebelum menjawab pertanyaan saat interview kerja, ucapkan salam dan perkenalkan diri secara singkat seperti nama dan pendidikan terakhir. Kemudian mulai uraikan pengalaman kerja dan keahlian yang dimiliki yang sesuai dengan posisi yang dilamar.

Cara menjawab pertanyaan interview kerja fresh graduate, bisa menguraikan pengalaman magang atau pengalaman berorganisasi di kampus yang pernah diikuti.

Sampaikan juga jika pernah mengikuti perlombaan, pelatihan kerja, atau sertifikasi yang pernah diambil semasa sekolah.

2. Apa yang diketahui mengenai perusahaan?

Ini bisa menjadi pertanyaan interview kerja sulit bagi pelamar yang melamar kerja secara acak. Apalagi jika perusahaan yang dilamar tidak begitu besar sehingga hanya sedikit informasi yang bisa diketahui.

Oleh karenanya, sebelum melakukan interview kerja wajib untuk mencari tahu tentang perusahaan tersebut aga lancar mengetahui pertanyaan interview kerja pertama kali dan jawabannya.

Informasi dapat dilihat melalui website resmi ataupun sosial media yang dimiliki perusahaan untuk menjawab pertanyaan interview kerja pertama kali dan jawabannya.

Minimal mengetahui perusahaan tersebut bergerak di bidang apa dan keunggulan-keunggulannya. Kemudian cocokan dengan alasan melamar kerja di perusahaan tersebut.

3. Apa kelebihan yang dimiliki?

Pilih jawaban yang paling relevan dengan kepribadianmu dan jangan mengada-ada atau melebih-lebihkan saat menjawab pertanyaan interview kerja ini.

Untuk pertanyaan saat interview kerja ini, ungkapkan semua kelebihan yang dimiliki yang sebisa mungkin berhubungan dengan pekerjaan yang dilamar seperti keahlian, pendidikan, pencapaian, dan sebagainya.

Kemudian berikan contoh nyata bagaimana mengimplementasikan kelebihan ini di pekerjaan sebelumnya atau di organisasi kampus.

4. Apa kekurangan yang dimiliki?

Melalui pertanyaan saat interview kerja ini, penguji ingin mengetahui seberapa mengenal pelamar dengan dirinya sendiri.

Jawablah pertanyaan interview kerja dan jawabannya dengan jujur dan tambahkan kalau akan terus belajar untuk bisa memperbaiki kekurangan ini.

Jangan ragu dalam menjawab pertanyaan interview kerja fresh graduate karena bisa dinilai sebagai pekerja yang tidak kompeten dan jangan pula menjawab "Saya tidak memiliki kekurangan," karena bisa dinilai sebagai pribadi yang sombong.

5. Mengapa tertarik dengan posisi dan perusahaan ini?

Pertanyaan interview kerja ini diajukan untuk mengetahui motivasi pelamar saat melamar pekerjaan tersebut. Dari sini akan terlihat mana pelamar yang sungguh-sungguh ingin bekerja di perusahaan tersebut dan mana yang hanya asal melamar.

Hindari jawaban pertanyaan saat interview kerja yang berkaita dengan gaji, skala perusahaan yang besar, dan menjelekkan perusahaan di tempat kerja sebelumnya. Hal ini akan dinilai buruk karena terlihat tidak loyal terhadap perusahaan.

Dalam pertanyaan interview kerja dan jawabannya yang sesuai dengan bisnis perusahaan.

Misalnya adanya kecocokan dengan jenis bisnis perusahaan dengan pendidikan yang diambil, tertarik dengan visi dan misi perusahaan, dan memiliki pengalaman kerja yang sama dengan posisi yang dilamar.

Bagi pertanyaan interview kerja fresh graduate yang tidak memiliki pengalaman sebelumnya bisa melakukan riset terlebih dahulu.

Dengan mencari tahu bidang pekerjaan yang dilamar, maka bisa dicari keterkaitannya dengan latar belakang pendidikan atau keterampilan yang dimiliki.

6. Kontribusi apa yang bisa diberikan untuk perusahaan?

Bagi yang sudah berpengalaman, dapat menjawab sesuai dnegan kemampuan dan pengalaman yang dimiliki. Misalnya dengan menceritakan pencapaian dan prestasi yang pernah diraih di tempat kerja sebelumnya.

Bagi lulusan baru, bisa menceritakan pengalaman di organisasi dan katakan kesanggupan untuk mau belajar dari awal dengan sungguh-sungguh jika diterima lamarannya.

7. Berapa gaji yang diinginkan?

Sebelum melakukan interview, baiknya melakukan riset terlebih dahulu mengenai gaji posisi pekerjaan yang dilamar dan kisaran gaji di perusahaan tersebut untuk mengantisipasi pertanyaan interview kerja ini.

Bagi pelamar yang sudah berpengalaman di bidang yang dilamar, pertanyaan saat interview kerja ini mudah karena bisa berpatokan pada gaji di perusahaan sebelumnya.

Katakan kepada penguji, terkait nominal gaji bisa dinegosiasi dengan terbuka sampai ada kesepakatan antara dua pihak. Ceritakan kelebihanmu agar perusahaan bersedia memberikan gaji yang lebih besar.

8. Apa rencana beberapa tahun ke depan?

Pada pertanyaan interview kerja dan jawabannya ini secara jujur mengenai rencana hidup yang dapat berpengaruh pada karir seperti menikah atau memiliki anak.

Pasalnya, ada beberapa perusahaan yang memang tidak memperbolehkan karyawannya untuk menikah dalam jangka waktu tertentu.

9. Apakah bersedia jika diminta lembur atau bekerja di akhir pekan dan libur nasional?

Jawab pertanyaan saat interview kerja dengan jujur sesuai kemampuan dan keinginan waktu kerja yang dimiliki. Jika ragu, bisa tanyakan alasan lembur dan kompensasi dari perusahaan jika harus bekerja di luar jam kerja.

Sebab, pada beberapa pekerjaan memang membutuhkan pekerja di waktu libur seperti pekerja media yang tetap masuk di hari libur dan diganti liburnya di hari lain. 

10. Mengapa berhenti bekerja dari perusahaan sebelumnya?

Jika sudah memimiliki pengalaman kerja, hindari menjawab pertanyaan interview kerja dengan mengatakan keburukan perusahaan dan pekerjaan sebelumnya. Hal ini justru akan membuat citra diri menjadi buruk di mata penguji.

Jawab saja dengan alasan yang logis seperti ingin meningkatkan kemampuan di perusahaan yang di lamar atau hal lain yang menjadi keunggulan perusahaan sekarang.

https://money.kompas.com/read/2022/01/03/163000526/10-pertanyaan-interview-kerja-dan-jawabannya

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Cara Tarik Tunai di ATM Bersama dan ATM Link dengan Mudah

Cara Tarik Tunai di ATM Bersama dan ATM Link dengan Mudah

Spend Smart
Syarat dan Cara Membuat Akun PayPal dengan Mudah

Syarat dan Cara Membuat Akun PayPal dengan Mudah

Spend Smart
Mulai Terapkan 'Smart Meter', Dirut PLN: Bisa Pantau Penggunaan Listrik secara 'Realtime'

Mulai Terapkan "Smart Meter", Dirut PLN: Bisa Pantau Penggunaan Listrik secara "Realtime"

Whats New
Elnusa Tebar Dividen Rp 189 Miliar, 50 Persen dari Laba Bersih 2022

Elnusa Tebar Dividen Rp 189 Miliar, 50 Persen dari Laba Bersih 2022

Whats New
Digitalisasi Bikin Pertamina Hemat Rp 48,7 Triliun

Digitalisasi Bikin Pertamina Hemat Rp 48,7 Triliun

Whats New
Pelunasan Biaya Haji bagi Kuota Tambahan Dibuka hingga 12 Juni 2023

Pelunasan Biaya Haji bagi Kuota Tambahan Dibuka hingga 12 Juni 2023

Whats New
Soal Aturan Larangan Pakaian Bekas Impor, Teten: Kita Enggak Akan Pernah Merevisi

Soal Aturan Larangan Pakaian Bekas Impor, Teten: Kita Enggak Akan Pernah Merevisi

Whats New
Kebijakan Larangan Impor Pakaian Bekas Dinilai Sudah Tepat

Kebijakan Larangan Impor Pakaian Bekas Dinilai Sudah Tepat

Whats New
Greenpeace dan Walhi Tolak Masuk Tim Kajian Ekspor Pasir Laut, KKP: Kalau Pintar, Harusnya Tawaran Diterima

Greenpeace dan Walhi Tolak Masuk Tim Kajian Ekspor Pasir Laut, KKP: Kalau Pintar, Harusnya Tawaran Diterima

Whats New
Peretas Korea Utara Diduga Lakukan Pencurian Kripto Senilai 35 Juta Dollar AS

Peretas Korea Utara Diduga Lakukan Pencurian Kripto Senilai 35 Juta Dollar AS

Whats New
ANJT Bakal Tebar Dividen 30 Persen dari Laba Bersih, Cek Jadwalnya

ANJT Bakal Tebar Dividen 30 Persen dari Laba Bersih, Cek Jadwalnya

Whats New
Hasil Kunker Menperin Agus ke Jepang: Isuzu Bakal Pindahkan Pabrik Truk dari Thailand ke RI

Hasil Kunker Menperin Agus ke Jepang: Isuzu Bakal Pindahkan Pabrik Truk dari Thailand ke RI

Whats New
Menteri PUPR Optimis Pembangunan Dasar IKN Rampung 2024

Menteri PUPR Optimis Pembangunan Dasar IKN Rampung 2024

Whats New
Bea Cukai Lelang Puluhan Royal Enfield, Harga Mulai Rp 23 Juta

Bea Cukai Lelang Puluhan Royal Enfield, Harga Mulai Rp 23 Juta

Whats New
Zurich dan BNP Paribas Dikabarkan Bakal Akuisisi Astra Life

Zurich dan BNP Paribas Dikabarkan Bakal Akuisisi Astra Life

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+