Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Saham Paling Cuan di Pekan Pertama 2022

Pada perdagangan 3-7 Januari 2022, IHSG ditutup positif di level 6.701,31, atau naik sebesar 1,82 persen dibanding posisi pekan lalu 6.581,48.

Beberapa emiten saham yang mengalami lonjakan saham pada pekan pertama 2022 yaitu AirAsia Indonesia (CMPP) Allo Bank Indonesia (BBHI), Bank Amar Indonesia (AMAR), Bank Jago (ARTO), dan Bukalapak (BUKA).

Berikut 5 saham paling cuan di awal pekan tahun 2022:

1. AirAsia Indonesia (CMPP)

Emiten penerbangan ini mengalami kenaikan harga saham yang signifikan yakni 85,9 persen dari Rp 172 per saham pekan lalu menjadi Rp 342 per saham pada pekan ini.

Sebelumnya, CMPP diketahui cukup lama mengalami suspensi hingga dihadapkan pada potensi delisting. Untuk tetap tercatat dan diperdagangkan di BEI, CMPP perlu mengikuti ketentuan V Peraturan Bursa Nomor: 1-A tentang Persyaratan Bagi Perusahaan Tercatat untuk Tetap Tercatat di Bursa.

Syarat tersebut yaitu jumlah saham yang dimiliki oleh pemegang saham bukan pengendali dan bukan pemegang saham utama minimal 50 juta lembar atau 7,5 persen dari jumlah saham dalam modal disetor.

Saat ini, CMPP tengah merancang aksi korporasi di kuartal I-2022. Rencana aksi korporasi dalam rangka memenuhi ketentuan V.1 Peraturan Bursa Nomor 1-A mengenai free float telah mendapatkan persetujuan dari pemegang saham utama dan sedang dalam proses finalisasi.

2. Allo Bank Indonesia (BBHI)

Salah satu perusahaan finansial yang menamakan diri sebagai bank digital juga mengalami kenaikan harga saham dalam sepekan, yakni 43,46 persen di level Rp 10.150 per saham dibanding posisi sebelumnya Rp 7.075 per saham.

Untuk menjunjang kinerja korporasi ke depan, Allo Bank terus menjalin kerja sama dengan para investor kakap dengan latar belakang bisnis yang beraneka macam, seiring dengan aksi korporasi penambahan modal dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMTED) atau rights issue bank senilai Rp 4,80 triliun.

3. Bank Amar Indonesia (AMAR)

Posisi ketiga ditempati oleh AMAR dengan kenaikan 19,59 persen di level Rp 464 per saham, sementara pekan lalu saham AMAR berada di level Rp 388 per saham. Kenaikan harga saham AMAR tidak lepas dari aksi korporasi perusahaan di awal tahun ini.

AMAR diketahui tengah berencana menggelar aksi korporasi penambahan modal dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMTED) atau rights issue. Berdasarkan keterbukaan informasi pada 30 Desember 2021 lalu, AMAR akan melakukan penawaran umum terbatas (PUT) I dengan menerbitkan sebanyak 5,79 miliar saham baru dengan nilai nominal Rp 100 per saham.

Nantinya, HMETD akan dibagikan kepada para pemegang saham perseroan yang tercatat dalam Daftar Pemegang Saham perseroan pada tanggal 11 Februari 2022 di mana setiap pemilik 100 saham lama perseroan akan memperoleh 72 HMETD.

Harga pelaksanaan rights issue sebesar Rp 173 per saham, dengan jumlah dana yang akan diterima AMAR dari PUT I ini Rp 1 triliun. Nantinya dana tersebut akan digunakan sebagai tambahan modal kerja perseroan dalam memberi kredit kepada nasabah.

4. Bank Jago (ARTO)

Harga saham ARTO juga menjadi salah satu yang mengalami kenaikan pekan ini. ARTO mengalami kenaikan 17,5 persen di level Rp 18.800 per saham dibanding minggu lalu di level Rp 15.975 per saham.

Seperti diketahui permodalan Bank Jago didukung sepenuhnya oleh salah satu Unicorn tanah air yaitu GoTo. Dengan jumlah ekosistem dari Gojek dan Tokopedia yang teramat besar, tentunya ini menjadi modal bagi Bank Jago untuk melanjutkan kiprahnya di segmen bank digital.

Dengan dukungan tersebut, Bank Jago akan lebih leluasa dalam memasarkan produk keuangannya melalui pinjaman mikro, merchant Gojek dan Tokopedia, hingga pengguna paylater.

5. Bukalapak (BUKA)

Terakhir adalah saham Bukalapak yang mulai unjuk gigi di awal tahun 2022. Pada pekan pertama tahun ini, harga saham BUKA berhasil mengalami kenaikan 9,7 persen di level Rp 472 per saham, setelah pada pekan lalu berada di level Rp 420 per saham.

Setelah tahun lalu melakukan IPO jumbo, kini BUKA mulai mengepakkan sayapnya untuk lebih gencar lagi dalam mendorong kinerja perseroan. Salah satunya adalah dengan menjalin kerja sama dengan beberapa perusahaan, seperti PT Allo Bank Tbk (BBHI), dan PT Trans Retail Indonesia, melalui joint venture untuk mengembangkan bisnis offline to online (O2O).

https://money.kompas.com/read/2022/01/08/084219526/5-saham-paling-cuan-di-pekan-pertama-2022

Terkini Lainnya

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Whats New
Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Whats New
Program Peremajaan Sawit Rakyat Tidak Pernah Capai Target

Program Peremajaan Sawit Rakyat Tidak Pernah Capai Target

Whats New
Cara Cetak Kartu NPWP Hilang atau Rusak Antiribet

Cara Cetak Kartu NPWP Hilang atau Rusak Antiribet

Whats New
Produsen Cetakan Sarung Tangan Genjot Produksi Tahun Ini

Produsen Cetakan Sarung Tangan Genjot Produksi Tahun Ini

Rilis
IHSG Melemah Tinggalkan Level 7.300, Rupiah Naik Tipis

IHSG Melemah Tinggalkan Level 7.300, Rupiah Naik Tipis

Whats New
Sempat Ditutup Sementara, Bandara Minangkabau Sudah Kembali Beroperasi

Sempat Ditutup Sementara, Bandara Minangkabau Sudah Kembali Beroperasi

Whats New
Sudah Salurkan Rp 75 Triliun, BI: Orang Siap-siap Mudik, Sudah Bawa Uang Baru

Sudah Salurkan Rp 75 Triliun, BI: Orang Siap-siap Mudik, Sudah Bawa Uang Baru

Whats New
Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Whats New
Mentan Amran Serahkan Rp 54 Triliun untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Mentan Amran Serahkan Rp 54 Triliun untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke