Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bursa Asia Merah, Hang Seng Hong Kong Jatuh Teredah Sejak 2016

Indeks Hang Seng Hong Kong turun hampir 6 persen, atau lebih tepatnya 5,72 persen pada level 18.415,08. Posisi tersebut merupakan level terendah sejak Februari 2016, menurut data dari Refinitiv Eikon.

Melansir CNBC, meskipun rilis data ekonomi China yang jauh lebih baik dari perkiraan analis, namun ramai sentimen negatif mendorong pelemahan indeks. Seperti diketahui, saat ini China menghadapi ancaman delisting beberapa perusahaan tercatat dari bursa AS atau Wall Street.

Menyusul kekhawatiran delisting, saham teknologi China di Hong Kong bergejolak dalam perdagangan sepanjang hari ini. Indeks Hang Seng Tech jatuh 8,1 persen, Alibaba ambles 11,93 persen, JD.com terjun 10,06 persen dan NetEase turun 7,68 persen. Saham perodusen kendaraan listrik Nio juga ambles 12,8 persen, setelah saham yang terdaftar di AS juga jatuh pada perdagangan kemarin,

Penurunan saham teknologi China juga berkaitan dengan laporan, bahwa Tencent dihadapkan pada denda yang besar akibat melanggar aturan anti pencucian uang. Seperti diketahui, tiga perusahaan besar teknologi di China, Tencent, Alibaba, dan Bilibili, dijatuhi sanksi denda karena dianggap melanggar Undang-Undang Anti-Monopoli.

Mengekor Hang Seng Hong Kong, saham di China daratan mengalami penurunan yang cukup dalam, indeks Shanghai komposit turun 4,95 persen menjadi 3.063,97, sementara Shenzhen turun 4,363 persen menjadi 11.537,24.

Namun, pelemahan indeks yang terjadi, tidak sejalan dengan rilis data ekonomi China yang positif. Output industri China naik 7,5 persen secara tahunan, lebih tinggi dari perkiraan analis 3,9 persen. Penjualan ritel di China untuk dua bulan pertama tahun ini juga mengalahkan ekspektasi analis 3 persen, menjadi 6,7 persen.

Namun, China saat ini menghadapi wabah Covid-19 terburuk sejak puncak pandemi pada tahun 2020. Hal ini berdampak pada pembatasan aktivitas bisnis di kota-kota besar termasuk Shenzhen.

“Ini benar-benar lingkungan yang cukup sulit. Maksud saya, pasar terlihat sangat oversold. Mungkin ketika keadaan tidak terlalu buruk, pasar akan rebound cukup kuat tetapi sulit. Untuk melakukan ‘beli’ rasanya sedikit menantang,” kata Steve Brice, kepala investasi di Standard Chartered Wealth Management.

Kospi Korea Selatan turun 0,91 persen menjadi ditutup pada 2.621,53. Di Australia, S&P/ASX 200 tergelincir 0,73 persen di level 7.097,40. Nikkei 225 di Jepang naik 0,15 persen, dan berakhir di posisi 25.346,48. Sedangkan indeks Topix naik 0,79 persen menjadi 1.826,63, Indeks MSCI dari saham Asia Pasifik di luar Jepang juga turun 2,85 persen.

Di sisi lain, harga minyak turun pada jam perdagangan Asia sore ini, dengan patokan internasional minyak mentah berjangka Brent tergelincir 5,97 persen menjadi 100,52 dollar AS per barel. Minyak mentah berjangka AS turun 5,86 persen menjadi 96,97 dollar AS per barel.

https://money.kompas.com/read/2022/03/15/164000426/bursa-asia-merah-hang-seng-hong-kong-jatuh-teredah-sejak-2016

Terkini Lainnya

Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Whats New
Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Whats New
Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Whats New
Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Spend Smart
Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Whats New
Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Whats New
Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan 'Open Side Container'

Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan "Open Side Container"

Whats New
Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Whats New
Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Whats New
Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Whats New
Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Whats New
Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Whats New
Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke