Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bitcoin dkk Menguat, Cek Harga Kripto Hari Ini

Nilai mata uang kripto paling mengkilap pagi ini adalah Solana (SOL) yang naik 7,8 persen di level 133,8 dollar AS, dilanjutkan oleh Ethereum (ETH) di level 3.440 dollar AS atau naik 4,5 persen. Sementara itu, Binance Exchange juga naik 3,3 persen di level 445,2 dollar AS.

Polkadot (DOT) pagi ini menguat 2,09 persen menjadi 21,9 dollar AS, Cardano (ADA) ke posisi 1,16 dollar AS atau naik 1,2 persen, dan Dogecoin (DOGE) menguat 1,8 persen menjadi 0,14 dollar AS.

Penguatan juga berlanjut pada aset kripto Terra (LUNA) yang naik sebesar 1,31 persen ke posisi 105,2 dollar AS, Bitcoin (BTC) naik 1,09 persen ke level 46.209 dollar AS.

Selain itu, Tether (USDT) naik 0,01 persen di posisi 1 dollar AS, dan USD Coin (USDC) naik 0,03 persen di level 1 dollar AS. Sebagai informasi USDT dan USDC merupakan mata uang kripto golongan stable coin atau jenis mata uang kripto yang dibuat untuk menawarkan harga yang stabil terhadap dollar AS.

Mengutip Coindesk, pada pasar berjangka bitcoin, kenaikan dalam likuidasi singkat terjadi selama 24 jam terakhir karena lonjakan harga aset kripto. Likuidasi terjadi ketika bursa secara paksa menutup posisi leverage trader sebagai mekanisme keamanan karena hilangnya sebagian atau total margin awal trader.

“Namun, rasio volume beli jual sedikit negatif pada hari Jumat, menunjukkan keyakinan yang rendah di antara pedagang kripto meskipun harga BTC naik,” seperti tertulis dalam laporan Coindesk.

Data Coindesk menunjukkan, volume perdagangan Bitcoin di bursa utama tetap relatif rendah, meskipun aktivitas perdagangan cenderung meningkat sekitar minggu pertama dan terakhir setiap bulan.

Sementara itu, lonjakan volume cukup besar, yang biasanya terjadi selama penurunan harga. Beberapa analis memperhatikan, BTC cenderung menurun sekitar awal bulan sebelum pemulihan terjadi, mirip dengan apa yang terjadi pada bulan Februari dan Maret.

“Rasio put/call bitcoin, menunjukkan sentimen bearish yang lebih sedikit. Rasio juga stabil selama dua minggu terakhir, yang dapat mendahului volatilitas yang lebih tinggi, terutama jika BTC menembus di atas atau di bawah rentang perdagangan jangka pendeknya,” tulis laporan tersebut.

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual mata uang kripto. Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual mata uang kripto.

https://money.kompas.com/read/2022/04/02/082153726/bitcoin-dkk-menguat-cek-harga-kripto-hari-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke