Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rusia Siap Jual Minyak Mentahnya dengan Harga "Spesial" kepada Negara Sahabat

Menteri Energi Rusia Nikolai Shulginov mengatakan, Rusia siap menjual minyak dan produk minyak ke negara-negara sahabat dalam kisaran harga berapa pun.

Adapun saat ini, Shulginov bilang, harga minyak mentah diperdagangkan di kisaran 80 dollar AS hingga 150 dollar AS per barrel. Namun, Rusia akan menjual minyaknya dengan harga berapa pun untuk memastikan keberlangsungan industri minyak.

“Bukan tugas kami untuk menebak-nebak harga (minyak mentah). Tugas kami adalah memastikan kelangsungan operasi industri minyak,” kata dia dikutip dari OilPrice, Minggu (17/4/2022).

“Kami siap menjual produk minyak dan minyak negara sahabat dengan kisaran harga berapa pun,” tambah Shulginov.

Sebagaimana diketahui, penjualan minyak mentah Rusia ke berbagai negara tengah terganggu karena imbas invasi yang dilakukan ke Ukraina. Pada saat bersamaan, berbagai perusahaan migas internasional berencana untuk meninggalkan Rusia sebagai bentuk penolakan terhadap invasi yang dilakukan.

Kedua hal tersebut kemudian mengancam keberlangsungan industri minyak Rusia. Pasalnya, dengan berkurangnya penjualan, kapasitas penyimpanan minyak Rusia semakin menipis.

Akibatnya, Rusia berpotensi menghentikan sementara sejumlah sumur-sumurnya.

Berdasarkan data Badan Energi Internasional, berbagai sanksi yang dijatuhkan negara Barat dapat mengurangi ekspor Rusia sekitar 3 juta barrel per hari pada kuartal ini.

Hal itu tidak hanya merugikan Rusia. Berkurangnya ekspor tersebut akan membuat adanya kekurangan pasokan minyak mentah global sebesar 3 juta barrel per hari.

Oleh karenanya, Organisasi Negara Pengekspor Minyak atau OPEC memperingatkan kepada Uni Eropa terkait kekurangan pasokan global yang terjadi saat ini berpotensi membesar ke depannya.

“Mempertimbangkan prospek permintaan saat ini, hampir tidak mungkin untuk mengganti kerugian dalam volume sebesar ini,” ujar Sekretaris Jenderal OPEC, Mohammed Barkindo.

https://money.kompas.com/read/2022/04/17/080000026/rusia-siap-jual-minyak-mentahnya-dengan-harga-spesial-kepada-negara-sahabat

Terkini Lainnya

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Whats New
HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke