Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bitcoin, Dogecoin, dan Ethereum Menguat, Cek Harga Kripto Pagi Ini

Nilai mata uang kripto paling berkilau pagi ini adalah Terra (LUNA) yang meroket 17,6 di level 91,07 dollar AS, setara Rp 1,3 juta (kurs Rp 14.356 per dollar AS). Bitcoin (BTC) juga naik 3,05 persen menjadi 40.830 dollar AS. Diikuti oleh Binance Exchange (BNB) yang menguat 2,3 persen pada level 416,9 dollar AS.

Ethereum (ETH) juga menguat 2,14 persen pada posisi 3.058 dollar AS, demikian juga dengan Cardano (ADA) yang naik 2,1 persen pada level 0,93 dollar AS. Polkadot (DOT) berada di level 18,17 dollar AS atau bertambah 2,19 persen.

Kenaikan juga terjadi pada Solana (SOL) di posisi 102,16 dollar AS atau menguat 1,7 persen. Dilanjutkan oleh Dogecoin (DOGE) di level 0,14 dollar AS atau naik 0,6 persen.

Pagi ini Tether (USDT) turun 0,01 persen di posisi 1 dollar AS, hal ini berbeda dengan USD Coin (USDC) yang naik 0,06 persen di level 0,9 dollar AS. Sebagai informasi USDT dan USDC merupakan mata uang kripto golongan stable coin atau jenis mata uang kripto yang dibuat untuk menawarkan harga yang stabil terhadap dollar AS.

Mengutip Coindesk, harga Bitcoin melambung selama 24 jam terakhir bertepatan dengan kenaikan tipis pada volume perdagangan. Namun, volume beli dan volume jual seimbang pada hari Senin, menunjukkan keragu-raguan di antara pembeli dan penjual.

Di sisi lain, pedagang harus menjaga harga BTC di atas 40.000 dollar AS dengan volume yang lebih tinggi dari rata-rata untuk mempertahankan fase pemulihan. Sejauh ini, indikator teknikal masih netral.

“Adanya resistensi Bitcoin pada level 48.000 dollar AS, dapat menghentikan pemantulan harga. Momentum jangka panjang menunjukkan pelemahan, sehingga momentum breakdown akan meningkatkan risiko, support kedua akan berada di posisi 27.200 dollar AS untuk Bitcoin,” tulis Katie Stockton, direktur pelaksana Fairlead Strategies.

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual mata uang kripto. Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual mata uang kripto.

https://money.kompas.com/read/2022/04/19/084100326/bitcoin-dogecoin-dan-ethereum-menguat-cek-harga-kripto-pagi-ini

Terkini Lainnya

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Pertanyaan Umum tapi Menjebak dalam Wawancara Kerja, Apa Itu dan Bagaimana Cara Jawabnya?

Work Smart
Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Menko Airlangga soal Kondisi Geopolitik Global: Belum Ada Apa-apa, Kita Tenang Saja...

Whats New
Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Perdana adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Apa Dampak Konflik Iran-Israel ke Industri Penerbangan Indonesia?

Whats New
HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

HUT Ke-35 BRI Insurance, Berharap Jadi Manfaat bagi Masyarakat

Rilis
Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Menperin Siapkan Insentif untuk Amankan Industri dari Dampak Konflik Timur Tengah

Whats New
Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Respons Bapanas soal Program Bantuan Pangan Disebut di Sidang Sengketa Pilpres

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke