Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kini Pengguna Bisa Akses Tiket.com lewat Aplikasi Blibli

SSO merupakan teknologi yang menggabungkan beberapa login aplikasi yang berbeda menjadi satu untuk kenyamanan pelanggan. Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan kemudahan akses antar platform.

CMO of Blibli Edward K. Suwignjo mengatakan, dengan implementasi SSO maka pengguna hanya perlu memasukkan kredensial login mereka satu kali pada satu halaman untuk mengakses beberapa ekosistem.

“Melalui widget SSO, pengguna Blibli dapat mengakses tiket.com melalui platform Blibli dengan akun yang sama yang terdaftar di Blibli. Kerja sama ini diharapkan dapat membangun pengalaman omnichannel yang mudah dan terintegrasi, untuk memenuhi kebutuhan konsumen,” kata Edward melalui siaran pers, Selasa (26/4/2022).

Edward mengatakan, melalui proses pemutakhiran ini, pengguna bisa membuat dan mencocokkan akun dengan mudah. Pengguna juga bisa mendapatkan manfaat peningkatan keanggotaan dengan mengikuti level tertinggi dari kedua platform.

Co-Founder & Chief Marketing Officer Tiket.com Gaery Undarsa mengatakan, sebagai perusahaan yang bergerak dalam bisnis OTA, pihaknya akan berfokus dalam customer-centric. Inovasi ini bertujuan untuk memaksimalkan kemudahan bagi pelanggan.

“Ekosistem cerdas yang terintegrasi ini akan memenuhi setiap kebutuhan masyarakat Indonesia, sehingga dapat memberikan makna bernilai bagi kehidupan masyarakat,” kata dia.

Untuk kenyamanan transaksi, para pengguna diharapkan dapat segera menyatukan akunnya untuk pengalaman berbelanja yang lebih terintegrasi. Sebagai informasi, tahun 2017, Blibli melakukan akuisisi tiket.com. Untuk mendorong kinerja, kedua platform ini terus mengembangkan layanan dengan menyatukan fitur keduanya.

Untuk menikmati layanan SSO ini, pengguna Blibli dan Tiket.com bisa melakukan langkah – langkah berikut:

1. Masuk ke aplikasi Blibli dan pilih widget Tiket.com di menu kategori

2. Pilih tombol “Match Now” yang tersedia pada laman onboarding

3. Pengguna akan mendapatkan permintaan konfirmasi untuk mengizinkan Tiket.com mengakses data, pilih “Allow Access” dan masukkan OTP dari nomor yang terdaftar.

https://money.kompas.com/read/2022/04/26/140935726/kini-pengguna-bisa-akses-tiketcom-lewat-aplikasi-blibli

Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke