Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Upgrade OVO Premier, Pahami Beda OVO Club dan OVO Premier

Sejumlah pertanyaan kerap bermunculan di kalangan pembaca mengenai upgrade OVO gagal terus atau upgrade OVO Premier susah.

Bagaimana cara upgrade OVO Premier tanpa selfie? Apa bisa upgrade OVO Premier tanpa KTP? Artikel ini akan membantu pembaca menjawab pertanyaan semacam ini.

Berikut ulasan selengkapnya, dikutip dari laman resmi www.ovo.id pada Senin (9/5/2022), termasuk mengenai cara cek OVO Premier sudah berhasil upgrade atau belum.

Apa itu OVO?

Aplikasi OVO adalah layanan aplikasi uang elektronik yang diterbitkan oleh PT Visionet Internasional. Hal ini perlu dipahami sebelum mengetahui cara upgrade OVO Premier.

Untuk menjadi pengguna OVO, Anda harus melakukan registrasi melalui aplikasi OVO, atau partner OVO.

Pengguna diwajibkan untuk memiliki nomor ponsel aktif yang dibuktikan dengan memasukkan kode verifikasi berupa kode One Time Password atau OTP yang dikirim kepada nomor ponsel tersebut.

Kode OTP akan dikirimkan melalui Layanan Pesan Singkat (Short Messaging Service / SMS) ke nomor telepon terdaftar ketika pengguna OVO membuat akun OVO baru, masuk ke aplikasi OVO, atau menghubungkan akun OVO dengan aplikasi partner OVO.

Pengguna OVO wajib menjaga kerahasiaan kode OTP dan tidak membagikan kode OTP kepada siapa pun.

Saat proses registrasi akun baru, pengguna OVO diwajibkan membuat Security Code. Security Code dibuat oleh Pengguna OVO saat melakukan registrasi akun, yang terdiri dari 6 digit angka yang tidak boleh berulang atau berurutan.

Pengguna OVO wajib menjaga kerahasiaan Security Code dan tidak membagikannya kepada siapa pun. Untuk beberapa smartphone tertentu, terdapat kapabilitas mengaktifkan biometric recognition sebagai pengganti security code.

Perbedaan OVO Club dan OVO Premier

Aplikasi OVO menawarkan 2 jenis klasifikasi akun Pengguna OVO dengan jenis layanan atau fitur-fitur yang berbeda yakni OVO Club dan OVO Premier.

OVO Club adalah klasifikasi akun OVO unregistered sebagaimana diatur dalam Peraturan Bank Indonesia yang memungkinkan Pengguna OVO untuk dapat menikmati beberapa fitur layanan uang elektronik secara terbatas.

Sedangkan OVO Premier adalah klasifikasi akun OVO registered sebagaimana diatur dalam Peraturan Bank Indonesia yang memungkinkan Pengguna OVO untuk dapat menikmati fasilitas uang elektronik secara lebih luas dibandingkan OVO Club.

Dengan demikian, registrasi OVO Club tidak perlu menggunakan KTP atau foto selfie. Berbeda dengan cara upgrade OVO Premier tanpa selfie atau upgrade OVO Premier tanpa KTP yang tidak bisa dilakukan.

Untuk OVO Club, maksimum saldo OVO Cash adalah Rp 2 juta dengan batas nilai transaksi dalam satu bulan paling banyak Rp 20 juta, yang diperhitungkan dari transaksi yang bersifat incoming sebagaimana diatur dalam Peraturan Bank Indonesia.

Untuk dapat memanfaatkan fitur layanan lainnya pada Aplikasi OVO, maka Anda dapat meng-upgrade akun OVO Club Anda menjadi akun OVO Premier.

Sementara untuk OVO Premier, maksimum saldo OVO Cash adalah Rp 10 juta dengan batas nilai transaksi dalam satu bulan paling banyak Rp 20 juta, yang diperhitungkan dari transaksi yang bersifat incoming.

Selain itu, perbedaan OVO Club dan OVO Premier lainnya adalah mengenai fitur yang dapat digunakan. OVO Premier menyediakan fitur transfer saldo ke akun OVO lain, transfer ke rekening bank, dan layanan finansial lainnya.

Sedangkan OVO Club tidak bisa digunakan untuk transfer saldo ke akun OVO lain, transfer ke rekening bank, dan layanan finansial lainnya.

Cara upgrade OVO Premier

Upgrade ke OVO Premier dapat dilakukan melalui aplikasi OVO dengan:

  • Pilih banner ‘Upgrade ke OVO Premier’ atau
  • Pilih Menu Profile dan tekan tombol ‘Upgrade’

Adapun proses upgrade ke OVO Premier adalah sebagai berikut:

Agar tidak mengalami kendala upgrade OVO Premier susah atau upgrade OVO gagal terus, perhatikan hal-hal sebagai berikut:

  • Foto Kartu Identitas Anda harus jelas (tidak blur) dan tidak terpotong
  • Pastikan Anda foto di tempat yang cahayanya baik (tidak gelap)
  • Pastikan kartu identitas Anda tidak rusak (patah, bolong)
  • Seluruh data pada kartu identitas Anda harus dapat terbaca
  • Kartu identitas harus kartu identitas asli, bukan fotokopi, hasil scan, atau print berwarna
  • Foto diri pada identitas Anda dapat teridentifikasi Tips Foto Selfie dengan ID (e-KTP atau Passport)
  • Foto Selfie harus jelas (tidak blur, tidak di tempat gelap) dan tidak terpotong
  • Pastikan Anda foto di tempat yang cahayanya baik (tidak gelap)
  • Pastikan wajah Anda terlihat jelas, tidak terpotong dan dapat teridentifikasi dengan baik
  • Tangan Anda tidak menutupi informasi yang ada pada Kartu Identitas agar dapat diverifikasi

Anda akan menerima informasi melalui push notification dan email mengenai status pengajuan upgrade Akun OVO Anda. Tunggu sampai proses permintaan upgrade akun OVO Anda selesai.

Adapun cara cek OVO Premier sudah berhasil upgrade atau belum adalah sebagai berikut:

https://money.kompas.com/read/2022/05/09/154917526/cara-upgrade-ovo-premier-pahami-beda-ovo-club-dan-ovo-premier

Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke