Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tumbuh 10,3 Persen, Penyaluran Kredit Perbankan Capai Rp 6.156,2 Triliun

"Penyaluran kredit pada Juni 2022 tumbuh 10,3 persen (year on year/yoy), lebih tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan bulan sebelumnya sebesar 8,7 persen (yoy)," ujar Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono dalam keterangan resmi, Jumat (22/7/2022).

Berdasarkan data statistik BI, pertumbuhan penyaluran kredit pada Juni 2022 ditopang oleh peningkatan penyaluran kredit pada golongan perorangan dan korporasi.

Penyaluran kredit perbankan ke korporasi meningkat 12,5 persen menjadi Rp 3.197 triliun pada Juni 2022. Pertumbuhan tersebut lebih tinggai dibandingkan Mei 2022 yang hanya tumbuh 9,7 persen ke angka Rp 3.072 triliun.

Sementara itu, penyaluran kredit perbankan kepada perorangan mencapai Rp 2.914 triliun pada Juni 2022, atau tumbuh 9,4 persen secara tahunan.  Pertumbuhan tersebut juga lebih tinggi dibandingkan Mei 2022 yang hanya tumbuh 9 persen ke angka Rp 2.880 triliun.

Penyekuran kredit modal kerja (KMK) tumbuh 12,6 persen pada Juni 2022, meningkat dari bulan sebelumnya yang hanya tumbuh 10,9 persen yoy.

Peningkatan KMK terjadi pada sektor industri pengolahan, sektor keuangan, real estat, dan jasa perusahaan. KMK sektor industri pengolahan pada bulan Juni 2022 tumbuh sebesar 14,7 persen yoy, lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya tumbuh 13,1 persen yoy.

Peningkatan kredit pada industri pengolahan lantaran terjadi peningkatan kredit pada subsektor industri minyak goreng dari kelapa sawit mentah di Sumatera Utara dan Riau.

Sementara itu, KMK sektor keuangan, real estat, dan jasa perusahaan tumbuh 17,9 persen, meningkat dibandingkan bulan sebelumnya yang tumbuh 13,6 persen. Pertumbuhan terbesar terjadi pada sub sektor perantara keuangan lainnya atau nonbank di DKI Jakarta dan Banten.

Pertumbuhan kredit investasi

Kredit investasi tumbuh meningkat dari 7,6 persen pada Mei 2022 menjadi 10,2 persen pada Juni 2022. Pertumbuhan terjadi terutama di sektor industri pengolahan serta sektor keuangan, real estat, dan jasa perusahaan.

Lebih rinci, pertumbuhan kredit investasi sektor industri pengolahan terakselerasi dari 7,2 persen yoy menjadi 16 persen yoy, terutama pada industri bubur kertas (pulp), kertas dan karton di Sumatera Selatan dan Lampung.

Lebih lanjut, kredit investasi sektor keuangan, real estat, dan jasa perusahaan pada Juni 2022 tercatat tumbuh 26,1 persen yoy, meningkat dibandingkan bulan sebelumnya 17,4 persen yoy, terutama pada kredit investasi jasa kegiatan data base di DKI Jakarta dan Banten.

Sedangkan, pertumbuhan kredit konsumsi juga mengalami peningkatan dari 6,2 persen yoy pada Mei 2022 menjadi 6,9 persen, didorong oleh penyaluran kredit multiguna dan kredit kendaraan bermotor.

Sementara itu, penyaluran kredit sektor properti pada Juni 2022 tumbuh 5 persen yoy, lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya 5,9 persen yoy, terutama pada KPR/KPA dan kredit Konstruksi.

KPR/KPA tercatat melambat dari 9,8 persen yoy menjadi sebesar 7 persen yoy pada Juni 2022, terutama untuk pembiayaan perumahan tipe di atas 70 di Jawa Barat dan Banten.

Sementara itu, kredit konstruksi terkontraksi sebesar 0,04 persen yoy, setelah pada bulan sebelumnya tercatat tumbuh positif 0,9 persen yoy terutama disebabkan oleh bangunan jalan raya di Banten dan DKI Jakarta.

Di sisi lain, kredit real estate tumbuh 9,8 persen yoy, lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan bulan sebelumnya sebesar 4,3 persen yoy. Pertumbuhan ini seiring peningkatan penyaluran kredit pada real estate gedung perbelanjaan seperti mal dan plaza.

Pertumbuhan kredit UMKM

Penyaluran kredit kepada UMKM pada Juni 2022 tumbuh 17,6 persen yoy, meningkat dari bulan sebelumnya 17 persen yoy, terutama pada kredit skala mikro.

Kredit UMKM skala mikro tumbuh 113,7 persen yoy pada Juni 2022, terakselerasi lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya yang tumbuh 108,7 persen yoy.

Sementara itu, kredit UMKM skala menengah terkontraksi 26,7 persen yoy, membaik dibandingkan kontraksi 27,1 persen yoy pada Mei 2022.

Di sisi lain, kredit usaha kecil mengalami perlambatan menjadi sebesar 21,7 persen yoy pada Juni 2022.

Berdasarkan jenis penggunaan, peningkatan kredit UMKM didorong baik oleh kredit modal kerja maupun kredit investasi.

https://money.kompas.com/read/2022/07/22/174710826/tumbuh-103-persen-penyaluran-kredit-perbankan-capai-rp-61562-triliun

Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke