Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kemenkumham: 4 Orang Daftarkan Merek "Citayam Fashion Week", 1 Pemohon Cabut Pendaftaran

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM telah menerima empat permohonan yang mengajukan merek Citayam Fashion Week (CFW) hingga 25 Juli 2022.

Namun, terdapat satu pemohon yang memutuskan untuk menarik pendaftaran merek Citayam Fashion Week, yakni Indigo Aditya Nugroho seorang Content Creator/Influencer.

"Terkait isu yang lagi ada ini adalah Citayam Fashion Week, itu ada empat permohonan sampai tanggal 25 ini ada empat permohonan yang diajukan ke kita. Yang menyebut secara langsung Citayam Fashion Week itu ada tiga, kemudian belakangan baru didaftarkan kemarin tanggal 25 Juli, itu hanya Citayam saja," kata Plt Dirjen DJKI Kemenkumham Razilu, dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (26/7/2022).

"Dia yang menggunakan Citayam saja, itu adalah PT Stik Industri Palekat. Empat permohonan yang ada per tanggal 25 Juli kemarin, pemohon atas nama Indigo Aditya Nugroho telah mengajukan penarikan kembali," sambungnya

Atas keputusan Indigo Aditya Nugroho yang mencabut pendaftaran merek Citayam Fashion Week, pihak DJKI mengapresiasi. Malah, Razilu berharap, pihak pemohon lainnya yang masih memproses pendaftaran Citayam Fashion Week bisa mengikuti jejak Indigo Aditya Nugroho.

"Harapan kita sebenarnya, supaya tidak berkelanjutan polemik di masa mendatang, bagi pihak yang mengajukan mengambil sikap yang sama sebaiknya seperti Mas Indigo Aditya Nugroho untuk ditarik kembali sehingga tidak berkelanjutan prosesnya di kita," ucapnya.

DJKI Bentuk Tim Pemeriksa Merek

Razilu menjelaskan, untuk merek Citayam Fashion Week, pihak DJKI Kemenkumham akan membentuk tim khusus. Biasanya, kata dia, merek yang diajukan pemohon hanya diperiksa oleh satu pegawai.

Lantaran nama Citayam Fashion Week mejadi sorotan masyarakat hingga pemerintah, maka DJKI memutuskan hal tersebut. Dengan demikian, pemohon yang mendaftarkan nama Citayam bakal diseleksi lebih ketat.

"Ketika ini (Citayam Fashion Week) tidak ditarik kembali, biasanya ini Pemeriksa Merek diperiksa oleh satu orang. Kemudian diverifikasi secara berjenjang. Tetapi saya sudah berdiskusi dengan Pak Direktur Pemeriksa Merek, untuk merek ini kita akan membentuk tim yang ketat untuk melakukan pemeriksaan. Jadi tidak diperiksa satu orang, tapi diperiksa oleh tim untuk membuktikan bahwa layakkah yang mengajukan merek Citayam Fashion Week ini berhak atau tidak," ujarnya.

Kehebohan Citayam Fashion Week ini bermula dari Aktor, Baim Wong, yang berupaya ingin mengklaim nama tersebut menjadi merek di DJKI Kemenkumham pada 21 Juli. Lalu, ada Indigo Aditya Nugroho yang turut mengajukan permohonan pendaftaran merek Citayam Fashion Week.

Namun, Baim Wong yang paling disorot serta mendapat hujatan dari berbagai kalangan termasuk para warganet/netizen. Baim Wong mendaftarkan merek Citayam Fashion Week melalui usahanya PT Tiger Wong Entertainment.

Tiger Wong Entertainment mendaftarkan merek Citayam Fashion Week untuk jenis jasa hiburan dalam sifat peragaan busana, layanan hiburan yaitu menyediakan podcast di bidang mode, hingga publikasi majalah mode untuk tujuan hiburan.

https://money.kompas.com/read/2022/07/26/143000926/kemenkumham--4-orang-daftarkan-merek-citayam-fashion-week-1-pemohon-cabut

Terkini Lainnya

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Spend Smart
Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Whats New
Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Whats New
Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Whats New
Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Spend Smart
Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke