Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Video Viral Minyak Goreng Mengambang di Laut, Kemenhub Masih Cari Tahu Lokasi Kejadian

Beberapa akun media sosial mengunggah video ini, salah satunya akun Instagram undercover.id.

Dalam video tersebut terlihat sebuah kapal dan beberapa orang berusaha mengumpulkan ratusan minyak goreng yang terombang-ambing di laut.

Salah seorang yang diduga kru kapal bahkan memakai pelampung agar bisa mengambil minyak goreng yang hamparannya sampai jauh dari kapal.

Terlihat tumpukan ratusan minyak goreng di atas kapal yang sudah berhasil diambil.

"Proses evakuasi minyak goreng," ucap pria yang merekam video.

Berdasarkan keterangan dari pemilik akun Instagram undercover.id, ratusan minyak goreng kemasan ini tumpah di tengah laut. Namun, masih belum dapat diketahui penyebab dan kapan waktu kejadian.

"Menurut informasi kejadian ini di sekitar laut Jawa. Semoga saja semua minyak ini dapat dievakuasi tanpa meninggalkan bekas atau sampah plastik bekas minyak yang tumpah," tulis pemilik akun Instagram undercover.id, Selasa (3/8/2022).

Kompas.com pun mencoba mengkonfirmasi temuan tersebut ke Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Sebab, beberapa warganet menduga minyak goreng tersebut merupakan muatan dari kapal kargo Aneka Maju yang tenggelam pada akhir Juli lalu.

Namun, pihak Kemenhub masih belum mengetahui lokasi kejadian dari video yang viral tersebut sehingga menolak memberikan pernyataan. Sebab, informasi yang beredar di media sosial kurang jelas.

Narasumber Kemenhub yang enggan disebutkan namanya mengatakan, hingga saat ini Kemenhub masih mencari tahu lokasi dari kejadian tersebut.

https://money.kompas.com/read/2022/08/03/153900926/video-viral-minyak-goreng-mengambang-di-laut-kemenhub-masih-cari-tahu-lokasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke