Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Survei DBS-Manulife: Ada Kesenjangan Aspirasi dan Persiapan Masyarakat Indonesia dalam Memiliki Asuransi

JAKARTA, KOMPAS.com - DBS Treasures dari PT Bank DBS Indonesia (Bank DBS Indonesia) dan PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia) meluncurkan sebuah hasil riset bertajuk DBS-Manulife Future Ready Survey 2022.

Secara garis besar, hasil riset tersebut mengatakan masyarakat Indonesia pada segmen makmur (affluent) memiliki aspirasi yang kuat untuk membeli asuransi agar melindungi masa depan, tetapi banyak yang belum membuat keputusan untuk membelinya.

Head of Investment and Insurance Product PT Bank DBS Indonesia Djoko Soelistyo memaparkan, dalam urusan perlindungan kesehatan, 63 persen responden mengkhawatirkan peningkatan biaya medis dalam 30 tahun mendatang, tetapi hanya 37 persen yang sudah memiliki asuransi.

"Bahkan, untuk penyakit kritis yang dapat menghambat atau menghentikan pekerjaan penderitanya, 72 persen justru mengharapkan pasangan untuk mengurus mereka secara finansial jika mereka tidak dapat bekerja," ujar dia dalam acara virtual Media Briefing Financial Wellness Survey 2022, Selasa (18/10/2022).

Sedangkan untuk biaya pendidikan, 75 persen responden memiliki aspirasi mempersiapkan dana pendidikan, tetapi baru 67 persen di antaranya yang merasa sudah mempersiapkan dana yang cukup.

Dari sisi pensiun, sebanyak 75 persen responden ingin mempersiapkan dana pensiun yang dibutuhkan.

Namun, hanya 34 persen yang memiliki asuransi dengan annuity plan yaitu manfaat tunai tahunan atau pembayaran tunai setiap tahun selama periode tertentu yang dapat menjadi salah satu rencana pensiun.

Selanjutnya dari segi legacy planning atau warisan, sebanyak 78 persen responden merupakan orang tua yang berencana meninggalkan peninggalan berharga.

Namun begitu, baru 64 persen di antaranya yang sudah memiliki asuransi jiwa sebagai bagian dari legacy plan.

"DBS Treasures sudah memperkaya solusi perlindungan yang mencakup tiap tahap kehidupan dan dapat disesuaikan dengan aspirasi nasabah. Hal ini memungkinkan nasabah mengantisipasi risiko serta mempersiapkan peninggalan berharga bagi diri dan orang terkasih. Mulai dari produk bancassurance untuk kesehatan, penyakit kritis, jiwa/legacy, pensiun, hingga pendidikan anak,” urai Djoko.

DBS Treasures menyediakan Smart Insights berupa fakta-fakta seputar perencanaan perlindungan yang disampaikan melalui ragam media komunikasi berdasarkan preferensi nasabah.

Adapun, informasi yang diberikan meliputi gambaran biaya mengenai penyakit kritis, biaya pendidikan anak di luar negeri dalam lima tahun ke depan, hingga solusi legacy yang memberikan ketenangan.

Dalam kesempatan yang sama, Chief Bancassurance Officer PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia Amy Gochuico menyebut, dalam survei DBS-Manulife Future Ready Survey 2022 jelas terlihat keinginan masyarakat yang kuat untuk memiliki proteksi yang lebih baik, tetapi ada kesenjangan dalam perilaku atas keinginan tersebut.

Untuk itu, Manulife bekerja sama dengan Bank DBS Indonesia untuk menyediakan beragam produk bancassurance.

Adapun, produk bancassurance itu misalnya asuransi jiwa dwiguna (pendidikan dan retirement) MiTreasure Future Smart Assurance dan MiTreasure Future Lifesaver, asuransi jiwa murni MiTreasure Whole Life Legacy,

Selain itu terdapat asuransi jiwa dengan investasi untuk peruntukan legacy unitlink, MiTreasure Optimax Protection dan MiTreasure Ultimate Protection, asuransi kesehatan MiUltimate Health Care, dan asuransi penyakit kritis MiEarly Critical Protection.

"Nasabah juga dapat menyesuaikan kebutuhan mereka dengan menambahkan asuransi tambahan dengan beragam manfaat untuk mengantisipasi risiko," tandas dia.

https://money.kompas.com/read/2022/10/18/194000826/survei-dbs-manulife--ada-kesenjangan-aspirasi-dan-persiapan-masyarakat

Terkini Lainnya

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke