Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada KTT G20, Pertumbuhan Ekonomi Bali Diproyeksi Capai 6 Persen di Kuartal IV-2022

BADUNG, KOMPAS.com - Pertumbuhan ekonomi Bali diperkirakan bisa mencapai 6 persen (year on year/yoy) pada kuartal IV-2022 didorong adanya momentum pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Terlebih, sebelum puncak acara KTT G20, ada banyak side event yang juga berlangsung di Bali.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, selain didukung momentum KTT G20, pertumbuhan ekonomi Bali di tiga bulan terakhir tahun ini juga akan terdorong oleh momentum libur akhir tahun.

"Ancar-ancar saya di angka 5 persen-6 persen pada kuartal IV tahun ini untuk Bali," ungkapnya dalam konferensi pers di Media Center, BICC, Nusa Dua, Bali, Selasa (15/11/2022).

Menurutnya, tingkat kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Bali trennya terus meningkat. Hingga September 2022 III-2022 tercatat sudah mencapai 2,4 juta kunjungan dari target hingga akhir tahun mencapai 3,6 juta.

Maka, jika di sisa kuartal ini setiap bulannya bisa mencapai 500.000 kunjungan wisman seperti tren bulan sebelumnya, maka diperkirakan tingkat kunjungan wisman bisa mencapai 3,6 juta-4 juta di akhir 2022.

Meski didukung optimisme kunjungan wisman yang tinggi, namun diakui Sandi proyeksi kinerja ekonomi Bali di kuartal IV-2022 lebih rendah dari realisasi pertumbuhan ekonomi di kuartal III-2022 yang mencapai 8,09 persen (yoy).

Ia bilang, tingginya pertumbuhan ekonomi di kuartal III-2022 tak lepas dari low base effect atau basis yang rendah di kuartal III-2021 yang terkontraksi 2,91 persen (yoy) akibat pandemi Covid-19.

Sementara di kuartal IV-2021, ekonomi Bali sudah mulai pulih dengan tumbuh 0,51 persen seiring dengan terkendalinya pandemi Covid-19. Sehingga, tingkat pertumbuhan kuartal IV-2022 tidak bisa setinggi kuartal sebelumnya.

"Angka kuartal III-2022 dibandingkan dengan kuartal III-2021 boleh dikatakan sangat jomplang, waktu di kuartal III-2021 itu kita baru kelar Delta, sementara akhir tahun 2021 kita mulai tumbuh. Sehingga kita berharap kuartal keempat tetap meningkat tapi mungkin angkanya termoderasi dibandingkan di kuartal III-2022 tahun ini," papar Sandi.

https://money.kompas.com/read/2022/11/15/201000926/ada-ktt-g20-pertumbuhan-ekonomi-bali-diproyeksi-capai-6-persen-di-kuartal-iv

Terkini Lainnya

BCA Finance Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1 Semua Jurusan, Cek Syaratnya

BCA Finance Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1 Semua Jurusan, Cek Syaratnya

Work Smart
Pemerintah Sebut Tarif Listrik Seharusnya Naik pada April hingga Juni 2024

Pemerintah Sebut Tarif Listrik Seharusnya Naik pada April hingga Juni 2024

Whats New
Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Whats New
Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke