Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rekrutmen BUMN Gelombang II Masih Dibuka, Simak Syarat, Cara, hingga Tahap Pendaftarannya

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali membuka rekrutmen bersama BUMN gelombang II.

Lowongan kerja rekrutmen bersama BUMN gelombang II ini tersedia untuk 890 posisi di lebih dari 30 perusahaan pelat merah.

Informasi rekrutmen bersama BUMN gelombang II ini diumumkan melalui Instagram (IG) @kementerianbumn yang telah terverifikasi serta Instagram @fhci.bumn.

"BUMN terus ciptakan Lapangan Kerja. Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) adalah bagian kecil dari lowongan kerja yang dibuka oleh BUMN. Tersedia lebih dari 890 posisi sesuai dengan kebutuhan masing-masing BUMN," tulis akun tersebut, dikutip Minggu (4/12/2022).

Perlu diperhatikan, pendaftaran rekrutmen bersama BUMN gelombang II ini dibuka mulai 1-7 Desember 2022 melalui laman situs https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id. Untuk itu, kamu masih memiliki waktu untuk bergabung menjadi bagian dari perusahaan BUMN melalui rekrutmen bersama ini.

Bagi yang sudah melakukan registrasi dapat langsung login pada website https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/ dengan email dan password yang pernah digunakan sebelumnya.

Sementara, bagi pelamar yang belum pernah mendaftar rekrutmen bersama BUMN 2022 gelombang I, wajib melakukan registrasi akun terlebih dahulu sebelum mendaftar lowongan.

Persyaratan rekrutmen BUMN

Berikut ini adalah syarat Rekrutmen Bersama BUMN Gelombang II

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Usia maksimal per 1 Desember 2022 untuk Diploma III 27 tahun, S1/Diploma IV 30 tahun, dan S2 35 tahun
  • IPK minimal 2,75
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba
  • Dokumen SKCK dari Kepolisian jika ada
  • Sertifikat pelatihan yang sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada
  • Rekomendasi komunitas seperti berprestasi di bidang olahraga, seni, digital creator, start up apabila ada

Pendaftaran rekrutmen BUMN

Cara daftar Rekrutmen Bersama BUMN Gelombang II

Tahapan rekrutmen BUMN

Terdapat beberapa tahap pendaftaran rekrutmen bersama BUMN batch 2, sebagai berikut:

  • Tahap pendaftaran online: 1-7 Desember 2022
  • Pengumuman pendaftaran online: Desember 2022
  • Tes online tahap 1 berupa tes kompetensi dasar dan AKHLAK: 21-28 Desember 2022 Pengumuman tes kompetensi dasar dan AKHLAK: Desember 2022
  • Tes online berupa tes Bahasa Inggris: 8-10 Januari 2023 - Pengumuman tes Bahasa Inggris: Januari 2023
  • Tes kemampuan bidang (TKB), wawancara, dan MCU yang dilakukan sesuai ketentuan masing-masing BUMN: 20-28 Januari 2023
  • Pengumuman final calon pegawai BUMN: Januari 2023 - Inaugurasi: 31 Januari 2023

Perlu diperhatikan, jadwal tersebut dapat berubah berdasarkan keputusan panitia rekrutmen dan seleksi.

Seluruh tahapan rekrutmen bersama BUMN batch 2 tidak dipungut biaya apapun. Seluruh tahapan Program RBB 2022 Batch 2 ini bebas biaya.

Untuk itu, calon peserta diminta untuk lebih berhati-hati atas penipuan dan hoax yang mengatasnamakan Kementerian BUMN. Forum Human Capital Indonesia (FHCI) tidak bertanggung jawab atas segala kerugian yang ditimbulkan akibat penipuan tersebut.

https://money.kompas.com/read/2022/12/04/171500726/rekrutmen-bumn-gelombang-ii-masih-dibuka-simak-syarat-cara-hingga-tahap

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke