Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viral Video Penumpang Main Kuis di Gerbong Kereta, KAI Minta Pelanggan Saling Menghormati

Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @lodya_pitasari, tampak sejumlah penumpang yang mengenakan kemeja warna biru, tengah asyik main kuis di dalam kereta.

Selain itu, dituliskan bahwa penumpang tersebut juga teriak-teriak di dalam gerbong sehingga mengganggu penumpang lain.

Pengunggah video merasa terganggu dengan kelakuan sejumlah penumpang di dalam kereta tersebut karena asyik bermain kuis.

"Berasa gerbong pribadi, tolong ini kendaraan umum dan banyak penumpang yah malah kuis, mana berisik dan teriak teriak dan itu ganggu banget," tulis keterangan dalam video tersebut yang diunggah Selasa (31/1/2023).

Tanggapan KAI

Terkait hal itu, VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan kejadian tersebut benar terjadi di Kereta Api Taksaka relasi Gambir-Yogyakarta keberangkatan Senin (30/1/2023).

KAI pun mengimbau setiap penumpang untuk menjaga ketertiban serta kenyamanan bersama saat di dalam kereta api.

"Kami mengimbau agar sesama pelanggan KA untuk saling menghormati pelanggan lainnya," ujar Joni ketika dihubungi Kompas.com, Kamis (2/2/2023).

Joni menuturkan, jika pelanggan menemui hal-hal yang kurang berkenan di perjalanan kereta api, maka dapat melapor kepada petugas kereta.

Selain itu, penumpang juga dapat menghubungi nomor ponsel petugas kondektur yang terpasang di dinding ujung di tiap kereta.

"Penumpang juga bisa menghubungi contact center KAI melalui panggilan telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai. id, atau media sosial KAI121. KAI komitmen untuk selalu menjaga kenyamanan pelanggan selama dalam perjalanan," jelas Joni.

https://money.kompas.com/read/2023/02/02/120000326/viral-video-penumpang-main-kuis-di-gerbong-kereta-kai-minta-pelanggan-saling

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke