Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bappenas Buka Lowongan Kerja, Simak Posisi dan Persyaratannya

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) atau Bappenas membuka lowongan kerja untuk posisi tenaga pendukung. Posisi tenaga pendukung yang dibutuhkan yaitu, Tenaga Pendukung Substansi Direktorat Aparatur Negara dan Transformasi Birokrasi. 

Dilansir dari laman resmi bappenas.go.id, pendaftaran lowongan kerja Bappenas dibuka hingga 26 Februari 2023.

Lowongan pekerjaan ini diperuntukkan bagi lulusan S1 jurusan Ilmu Administrasi Publik, Ilmu Pemerintahan, Ilmu Hukum, atau Ilmu Ekonomi. 

Bagi yang berminat dengan lowongan kerja Bappenas, simak kualifikasi dan ruang lingkup pekerjaan Tenaga Pendukung Substansi Direktorat Aparatur Negara dan Transformasi Birokrasi sebagai berikut: 

Dokumen persyaratan

  • Surat Lamaran dan CV, disertai foto diri dan identitas diri berupa KTP (dijadikan dalam 1 file berformat PDF, maks. 5MB);
  • Scan Ijazah, Transkrip Nilai Akademik, dan sertifikat penunjang lainnya (sertifikat keahlian, piagam penghargaan dan lain-lain) (dijadikan dalam 1 file berformat PDF, maks. 5MB); dan
  • Satu berkas penelitian/jurnal/kertas kebijakan/artikel yang pernah diterbitkan.

Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi, bisa mendaftar dengan cara mengirimkan seluruh berkas persyaratan ke alamat e-mail aparatur@bappenas.go.id dengan subjek: Tenaga Pendukung Substansi 2023-Nama Lengkap. 

https://money.kompas.com/read/2023/02/25/171131826/bappenas-buka-lowongan-kerja-simak-posisi-dan-persyaratannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke