Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kementan Beri Skema Kredit Usaha Alsintan dengan Bunga Rendah

Adapun peraturan tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Permenko) Nomor 3 Tahun 2023 tentang Pedoman Pelaksanaan Kredit Usaha Alsintan (Krutan).

Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) mengatakan, pihaknya terus mendorong kelompok tani (poktan) agar tidak ragu dalam mengakses krutan guna menunjang permodalan usaha tani.

“Untuk memiliki alsintan sendiri sesuai dengan kebutuhan poktan, petani boleh untuk mengambil krutan dan sepanjang itu digunakan untuk membeli paket alsintan. Jadi, jangan ragu-ragu mumpung bunga yang diberikan rendah, hanya 3 persen,” ungkap Mentan SYL dalam keterangan tertulisnya, Rabu (8/3/2023).

Dana krutan, lanjut Mentan SYL, mendukung kebijakan pemerintah dalam meningkatkan mekanisasi pertanian untuk membantu meningkatkan produksi pangan.

Menurutnya, hal ini dapat digunakan juga bagi poktan untuk membeli mesin pertanian, mulai dari pra panen hingga pascapanen.

“Perlu diketahui, alsintan yang merupakan bantuan dari pemerintah memang terbatas. Namun, hal itu tidak menutup kemungkinan apabila ada poktan yang ingin memiliki alsitan sendiri, silahkan untuk mengajukan kredit ke bank,” ujar Mentan SYL.

Direktur Jenderal (Dirjen) Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementan Ali Jamil mengatakan, Direktorat Jenderal (Ditjen) PSP memiliki Direktorat Pembiayaan yang menjadi kepanjangan tangan dari Kementan.

“Dalam hal ini, tugasnya adalah untuk membantu memfasilitasi petani dalam mengakses perbankan dalam memanfaatkan dana kredit usaha,” ujar Ali.

Ali berharap, permenko tersebut dapat dilaksanakan dengan lebih baik oleh bank pelaksana, sehingga bisa dimanfaatkan dengan baik oleh para petani dan pelaku usaha.

“Bunga 3 persen yang diberikan ini sangat kecil, jadi harus dimanfaatkan oleh para petani. Dengan demikian, hulu dan hilir bisa memanfaatkan kebijakan relaksasi kredit di sektor pertanian,” jelas Ali.

Ali menambahkan, kredit rendah yang diberikan memang sudah sangat dinantikan oleh para petani. Dengan demikian, petani tidak lagi mengandalkan bantuan dari pemerintah yang memang sangat terbatas jumlahnya.

“Apalagi alsintan ini dapat mempercepat proses pertanian kita, mulai dari pengolahan tanah, mengurangi angka loss produksi dan efisien di tengah penurunan tenaga kerja pertanian kita yang semakin menua. Selain itu, ini menjadi terobosan untuk menjadikan pertanian kita semakin maju dan modern," tutur Ali.

Direktur Pembiayaan Pertanian Direktorat Jenderal (Ditjen) PSP Kementan Indah Megahwati menjelaskan, pihaknya siap menindaklanjuti terbitnya Permenko Nomor 3 Tahun 2023 tentang Pedoman Pelaksanaan Kredit Usaha Alsintan.

Menurutnya, aturan tersebut menawarkan banyak kemudahan bagi para petani dan pelaku usaha pertanian.

Salah satu kemudahan yang ditawarkan adalah suku bunga kredit alsintan yang dibiayai atau margin kredit alsintan sebesar 3 persen efektif per tahun atau dapat disesuaikan dengan suku bunga, margin, atau anuitas yang diterima.

“Harapannya percepatan produksi pertanian ini dapat juga ditopang dengan dana selain Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dengan memanfaatkan dana kredit, sehingga proses usaha tani dapat terus bergulir, pemanfaatan teknologi pertanian dan hasil produksi pun meningkat,” ujar Indah.

https://money.kompas.com/read/2023/03/08/155604826/kementan-beri-skema-kredit-usaha-alsintan-dengan-bunga-rendah

Terkini Lainnya

Konflik Iran Israel Memanas, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Konflik Iran Israel Memanas, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Whats New
Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Whats New
LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

Whats New
Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke