Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mubarok: Kalau SBY Mau Besar, Pilih Akbar

Kompas.com - 21/04/2009, 15:10 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden sekaligus calon presiden dari Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono, sudah mempunyai lebih dari 10 nama calon wakil presiden untuk maju menjadi pendampingnya dalam Pemilu Pilpres 2009 mendatang. 

"Semua nama-nama baru, dipungut tetapi belum dikantongi Pak SBY. Saat ini ada banyak yang masuk, kurang dari 20, tetapi lebih dari 10," kata Wakil Ketua DPP Partai Demokrat Achmad Mubarok di sela diskusi Hubungan Presiden dan Wakil Presiden di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (21/4). 

Mubarok mangaku, Partai Demokrat banyak mendapat masukan melalui surat maupun pesan singkat (SMS). Salah satu pesan singkat yang masuk hari ini adalah pinangan cawapres dari Yudi Krisnandi dari Asosiasi Sunda. 

"Banyak ada masukan dan nama-nama yang disebut, bahkan SMS pun sudah terbuka. Ada yang lucu ada yang sangat serius. Ada yang menyebutkan kalau SBY ingin besar pilih cawapres Akbar Tandjung karena Akbar artinya besar. Kalau mau jujur pilih Jimly Asshidiqie karena Sidiq artinya jujur," paparnya. 

Namun, lebih jauh Mubarok mengatakan, Demokrat tidak mau bermanuver terlebih dahulu. Semua aspirasi ditampung dan keputusan baru akan diambil di saat terakhir menjelang batas penyerahan nama capres dan cawapres.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com