Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wall Street Terseret Aksi Pelepasan Saham Pekan Ini

Kompas.com - 16/05/2009, 07:36 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com — Investor di bursa Wall Street, New York, menarik lebih banyak dana dari peredaran transaksi saham sehingga mengakibatkan harga saham semakin jauh terpuruk. Hal ini terjadi setelah nilai saham Wall Street sempat menguat selama 2 bulan.

Departemen Tenaga Kerja AS melaporkan indeks konsumen menyusut seperti yang diprediksi oleh kalangan ekonom. Aktivitas manufaktur dan produksi industri New York terkontraksi lebih kecil ketimbang yang diperkirakan oleh ekonom.

Indeks industrial Dow Jones turun 62,68 atau 0,8 persen menjadi 8.268,62. Indeks The Broader Standard & Poor’s 500 merosot 10,19 atau 1,1 persen menjadi 882,88 dan indeks gabungan Nasdaq turun 9,07 atau 0,5 persen menjadi 1.680,14.

Selama sepekan terakhir, indeks Dow Jones turun 3,6 persen, indeks S&P 500 turun 3,4 persen dan Nasdaq menyusut 5 persen. Terdorong oleh kenaikan indeks  S&P 500 sebesar 30,5 persen dari kemerosotan terendah dalam 12 tahun terakhir 2 bulan lalu, sebagian besar pelaku pasar memanfaatkan momen ini dengan aksi profit-taking.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com