Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Solo Terima MICE Award 2009

Kompas.com - 21/11/2009, 10:48 WIB

Solo, Kompas - Setelah menerima Indonesia Tourism Award 2009 untuk kategori Indonesia Best Destination di Indonesia, kini Kota Solo kembali menerima penghargaan Indonesian MICE Award 2009 untuk kategori Kepala Daerah Tingkat II Terbaik Tahun 2009 dalam mengembangkan MICE di wilayahnya.

Indonesian MICE (meeting, incentive, conference, and exhibitions) Award 2009 diterima Wali Kota Solo Joko Widodo di Hotel Borobudur Jakarta yang dihadiri Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik, Kamis (19/11).

Penghargaan dari majalah Venue itu merupakan penghargaan bagi kepala daerah yang mampu mengembangkan kota/daerahnya dalam bidang industri pariwisata dan MICE di Tanah Air.

"Saya kira proses positioning, diferensiasi, promosi, dan pembangunan jaringan ada hasilnya. Dibarengi persiapan manajemen produk, pembangunan hall dan ruang pertemuan di hotel-hotel untuk terus berkembang," ujar Joko Widodo yang akrab disapa Jokowi, Jumat (20/11) di Solo.

Menurut Jokowi, manajemen pencitraan kota sangat penting. Beberapa penghargaan untuk Kota Solo membuktikan orang di luar Solo terpengaruh dengan kegiatan yang ada di Kota Solo.

Berdasarkan penilaian majalah Venue selama tahun 2009, keberhasilan Jokowi antara lain bekerja keras dan konsisten bagi pengembangan wisata di Kota Solo dan Tanah Air.

Selain dari majalah Venue, tim penilai meliputi Ida Bagus Lolec Surakusuma (MICE PT Pacific World Nusantara), Christina Rudatin (Ketua Program D-4 MICE Politeknik Negeri Jakarta), dan Nia Niscaya (Direktur MICE Depbudpar).

Menurut Jokowi, penghargaan itu tantangan bagi Kota Solo untuk meningkatkan kualitasnya dalam penyelenggaraan MICE.

"Kini Kota Solo belum memiliki hall berkapasitas di atas 4.500 orang. Harus segera ada," ujarnya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Purnomo Subagyo menyatakan, Jokowi mendapat penghargaan karena berani memperkenalkan Kota Solo sebagai Kota MICE. Salah satunya, World Heritage Cities Conference and Expo 2008.

National Advisor GTZ RED Hidayatullah Al Banjari menilai, penghargaan MICE untuk Kota Solo terlalu dini. Alasannya, masih banyak pekerjaan rumah yang harus dikerjakan Kota Solo, seperti penguatan kapasitas pelaku, pengembangan fasilitas, peningkatan kondisi kenyamanan, dan aksesibilitas ke lokasi MICE, serta sumber daya manusia pendukung MICE.

"Apa Solo bisa bertahan sebagai destinasi MICE, karena faktual mayoritas kegiatan MICE di Solo masih regional Jateng dan sekitarnya," ujar Hidayatullah. (SON)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com