Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hapus Retribusi Nelayan

Kompas.com - 04/12/2009, 11:39 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com - Departemen Kelautan dan Perikanan meminta daerah menghapus retribusi terhadap nelayan. Daerah yang mau menghapus akan dapat insentif pengganti.

Sekretaris Jenderal Departemen Kelautan dan Perikanan (DKP)Syamsul Ma'arif menuturkan, banyak daerah masih menarik retribusi dari nelayan. Retribusi itu cukup memberatkan. "DKP meminta daerah menghapus retribusi itu," ujarnya di Surabaya, Jumat (4/11).

Daerah yang mau menghapus akan mendapat insentif melalui dana alokasi khusus. Dengan demikian daerah tidak kehilangan dana akibat penghapusan retribusi. "Formulasinya akan dibicarakan DKP dengan daerah. Semangatnya untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan. Bagi nelayan kecil, penghapusan retribusi itu amat berarti," ungkapnya.

Insentif itu direncanakan berlaku mulai 2010. Namun, belum ditetapkan berapa alokasi dana untuk insentif. "Ini saya akan bertemu dengan Bappenas untuk membahas anggaran DKP," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com