Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sosok William Soeryadjaya Dicintai oleh Anak Buahnya

Kompas.com - 03/04/2010, 21:55 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — William Soeryadjaya mendirikan PT Astra International Inc pada tahun 1957 dan hingga saat ini memiliki karyawan sebanyak 126.000 orang. Usaha yang dimulai dari nol hingga mencapai sukses gemilang membuat William Soeryadjaya dikenal sebagai sosok yang rendah hati dan peduli sesama, apalagi para karyawannya. Oleh karena itu, sosok beliau begitu dicintai oleh anak buahnya.

Begitulah penuturan mantan Direktur PT Astra International Inc, Maruli Gultom, ketika dijumpai Kompas.com di Rumah Duka RSPAD Gatot Soebroto, Sabtu (3/4/2010).

Menurut Maruli, William menerapkan catur dharma dalam usahanya ini, yaitu menyejahterakan bangsa, memberikan yang terbaik kepada pelanggan, mengedepankan wining team, dan selalu berusaha menjadi yang terbaik. Beliau juga sangat peduli akan kemajuan karyawannya.

"Saya bekerja di Astra sejak tahun 1970, kurang lebih 38 tahunlah. Sekali pun saya tak pernah berpikir untuk pindah kerja. Saya bekerja awalnya hanya jadi montir saja. Namun, Pak Willem beri saya kesempatan untuk kuliah sambil bekerja, hingga akhirnya saya bisa jadi insinyur. Kalau tidak begitu, mana mungkin saya dapat menduduki posisi direktur," ujar Maruli.

Mengingat bahwa William Soeryadjaya adalah seorang yang religius, kegiatan keagamaan juga sangat ditekankan di PT Astra International Inc. "Tiap Jumat kalau yang Muslim mendirikan shalat Jumat, yang Kristen atau Katolik akan adakan persekutuan doa. Bahkan saat Lebaran, Pak Willem selalu menyalami semua karyawannya dari lantai satu hingga lantai empat," ungkap Maruli.

William juga dikenal sebagai seorang petinggi yang dermawan. Menurut Maruli, misalnya, setiap anak buah yang berjumpa beliau di luar negeri akan mendapat uang saku dari beliau dengan jumlah yang kadang melebihi gaji pokok. Beliau selalu menjalin hubungan yang harmonis dengan anak buahnya. Selain itu, beliau juga berusaha keras menegakkan fondasi profesional di Astra yang, antara lain, meliputi sistem profesional, prestasi tinggi, kualitas dihargai, serta tanpa korupsi, kolusi, dan nepotisme.

Sebagai pemilik perusahaan pun beliau tidak pernah menganggap adanya atasan dan bawahan, semuanya berhak mendapat perlakuan yang sama. Begitulah penuturan Public Relation Division Head PT Astra International Inc Yulian Warman ketika ditemui di tempat yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BUMN Farmasi Ini Akui Tak Sanggup Bayar Gaji Karyawan Sejak Maret 2024

BUMN Farmasi Ini Akui Tak Sanggup Bayar Gaji Karyawan Sejak Maret 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu Debit Mandiri Contactless

Cara Membuat Kartu Debit Mandiri Contactless

Work Smart
Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Whats New
Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Whats New
Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Whats New
Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Whats New
IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

Whats New
Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Whats New
Voucer Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Voucer Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Earn Smart
Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com