Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sriwijaya Air Pesan 20 Embraer

Kompas.com - 10/11/2010, 19:13 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Tak puas dengan layanan pesawat berbadan sedang, maskapai penerbangan Sriwijaya Air mulai mengincar penerbangan dengan pesawat berbadan kecil. Pesawat Embraer pun dilirik untuk menjadi bagian dari operasi penerbangan Sriwijaya pada 2012.

"Kita akan membeli 20 unit Embraer Regional E Jet untuk layanan jarak pendek. Pembelian 10 unit opsinya nanti ditambah 10 unit lagi," kata Presiden Direktur Sriwijaya Chandra Lie di Jakarta, Rabu (10/11/2010).

Jenis pesawat asal Brasil ini berkapasitas 105 kursi dan mampu mendarati landasan bandara dengan panjang 1.400 meter. Pesawat ini nantinya diproyeksikan menjadi pesawat feeder yang terbang antar-kabupaten dan kemudian dikumpulkan dalam bandara pengumpul.

Pesawat ini oleh pabriknya dibanderol dengan harga 40,5 juta dollar AS per unit. Dengan demikian, maka seluruh pesawat Embraer yang akan dibeli nilainya sekitar 810 juta dollar AS.

Selain Embraer, Sriwijaya juga telah melakukan pemesanan sebanyak 20 unit Boeing 737-800 NG dengan harga per unitnya 75 juta dollar AS.

Pesawat ini nantinya akan dioperasikan untuk rute-rute panjang dan regional yang sedang dipersiapkan oleh Sriwijaya. "Kita akan datangkan tiga Boeing 737-800 tahun depan, tetapi bukan dari pabriknya, sementara ini kita datangkan dari lessor dengan status sewa," ujarnya.

Beberapa rute regional yang dibidik adalah Australia dan China. Kota-kotanya antara lain Xiamen, Guangzhou, dan Melbourne. "Rute itu akan kami terbangi setelah pesawat datang," kata Chandra Lie. (Tribunnews/Hendra Gunawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com