Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teh Rosella Dikembangkan di Bojonegoro

Kompas.com - 27/12/2010, 16:55 WIB

BOJONEGORO, KOMPAS.com - Teh rosella mulai dikembangkan di Bojenegoro, Jatim, baik dalam bentuk tanaman maupun teh rossela dalam kemasan.

"Saya menanam rosella di Bojonegoro sejak setahun yang lalu, ternyata bisa berkembang dengan bagus," kata seorang warga Desa Campurejo, Kecamatan Kota, Agus Budiono (37), Senin (27/12/2010).

Tanaman rossela tersebut ditanam di Desa Ngadiluhur, Kecamatan Balenrejo, seluas satu hektare.

Tanaman rossela ditanam di tanah Bojonegoro tidak ada masalah dan bisa berkembang dengan bagus.

Selama ini, di wilayah Bojonegoro, belum ada warga yang menanam rosella dan dibudidayakan secara komersial.

Ia mengaku, berani mengembangkan tanaman rossela di Bojonegoro, karena sebelum itu memiliki 3,8 hektare tanaman rossela di Ngawi.

"Kami sudah memproses bunga rossela menjadi teh sejak dua tahun lalu," katanya dengan nada bangga.

Dirinya memproses bunga rosella menjadi teh hanya membutuhkan waktu sepekan, mulai memetik, menjemur hingga mengemas.

Dalam sehari, dengan melibatkan 12 tenaga kerja mampu memproduksi 100-150 kotak kemasan teh rosella yang isinya 25 pes teh rossela celup/kotak.

"Sejauh ini minat masyarakat cukup bagus mengonsumsi teh rosella," jelasnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com