Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Investor Masuk, Rupiah ke Level 8.767

Kompas.com - 18/03/2011, 10:53 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com  - Pergerakan rupiah kembali bergerak stabil di posisi Rp 8.767 per dollar AS setelah menembus level resistace Rp 8.770.

Kurs rupiah terhadap dollar AS di pasar spot antarbank Jakarta, Jumat pagi, menguat 8 poin menjadi Rp 8.767 dibanding penutupan hari sebelumnya  (17/3) Rp 8.775.

Vice President Erdhika Elite Securities Muhammad Reza mengatakan, menguatnya kembali nilai tukar nasional terhadap nilai tukar dollar AS setelah kemarin sore sempat terkoreksi, dipicu oleh beberapa investor yang kembali masuk menempatkan dananya di dalam negeri. "Kembali masuknya investor ke pasar modal menjadi salah satu penguatan mata uang nasional hari ini," kata dia.

Ia menambahkan, penguatan mata uang beberapa negara Asia lainnya terhadap dollar AS juga mendorong nilai tukar mata uang rupiah juga terangkat kembali.

Pengamat pasar uang Samuel sekuritas Lana Soelistianingsih dalam kajiannya menambahkan, tingkat radiasi bocornya nuklir Fukushima yang belum jelas, diikuti dengan demonstrasi mayoritas Syiah di Bahrain dan intervensi G7 untuk mengurangi penguatan yen akan membuat sentimen cenderung negatif di pasar Asia hari ini. "Pagi ini yen dibuka melemah ke 80,785 yen per dollar AS, diperkirakan Rupiah hari ini akan bergerak volatile (mudah berubah)," kata dia.

Ia menambahkan, menteri keuangan dan gubernur bank sentral dari G7 mengumumkan intervensi bersama untuk pasar uang guna membantu Jepang. "Penguatan yen ini diperkirakan memperburuk ekonomi Jepang yang saat ini justru membutuhkan pelemahan yen untuk mempercepat pemulihan ekonomi pasca bencana gempa dan tsunami," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com