Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Direktur Niaga Garuda Juga Tak Diganti

Kompas.com - 29/04/2011, 18:23 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Garuda Indonesia Tbk, pada Jumat (29/4/2011) di Jakarta, diputuskan untuk memperpanjang masa jabatan Emirsyah Satar selaku Direktur Utama. Selain itu, Agus Priyanto selaku Direktur Niaga juga diperpanjang hingga RUPS berikutnya.  

Sebanyak 84 persen pemegang saham yang hadir dalam RUPST itu juga menyetujui Laporan Keuangan Perseroan yang berakhir 31 Desember 2010, di mana tahun 2010 Garuda meraih laba bersih Rp 515,5 miliar. Laba itu ditetapkan penggunaannya untuk mengurangi saldo rugi buku sebelumnya.

Berkaitan dengan pertanyaan/permintaan salah seorang pemegang saham, agar Garuda dapat segera membagikan dividen kepada para pemegang saham, Garuda merencanakan melaksanakan Kuasi Organisasi sehingga Garuda dapat mempercepat pemberian dividen kepada para pemegang sahamnya.

Demikian diinformasikan oleh VP Corporate Communications Garuda, Pudjobroto, Jumat ini. RUPS berlangsung selama lebih kurang dua jam mulai pukul 14.47 WIB hingga 16.43 WIB, dan dipimpin Komisaris Utama Garuda Hadiyanto.

Tahun 2010, Garuda Indonesia berhasil mencapai pendapatan usaha (operating revenue) Rp 19,534 triliun meningkat 9,4 persen dibanding tahun lalu sebesar Rp 17, 860 triliun. Jumlah penumpang meningkat mencapai 13 juta penumpang dibanding tahun 2009 yang sebesar 10,3 juta penumpang.

Sementara itu, kapasitas produksi (availability seat kilometer/ASK) meningkat menjadi 25,7 miliar dari 21,7 miliar seat kilometer pada tahun 2009. Selain itu, yield penumpang meningkat sebesar 13,7 persen menjadi USC 8.6 dibanding tahun 2009, yang sebesar USC 7,5.

Tingkat isian penumpang pada tahun 2010 sebesar 71,7 atau menurun 1,5 persen dibanding tahun 2009 sebesar 73,1 persen, sementara tingkat ketepatan penerbangan (OTP) sebesar 80,2 persen.  

Pesawat baru

Tahun 2010, Garuda Indonesia mendatangkan 24 pesawat baru, terdiri dari 23 pesawat Boeing 737-800 Next Generation dan satu Airbus A330-200. Dengan kedatangan pesawat baru tersebut, selain mendukung pengembangan rute/network dan peningkatan pelayanan yang dilaksanakan, rata-rata usia pesawat Garuda Indonesia juga menjadi semakin muda dari 10,4 menjadi 8,2 tahun.

Dengan pesawat-pesawat baru itu, pada tahun 2010 Garuda Indonesia menambah dan membuka rute penerbangan baru, baik di dalam maupun luar negeri, antara lain penerbangan dari Jakarta-Tokyo, Jakarta-Sydney, Jakarta-Melbourne; Jakarta-Palu, Jakarta-Ambon, Jakarta-Ternate; di samping terbang kembali ke Amsterdam mulai Juni 2010.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bahan Pokok Minggu 23 Juni 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik, Cabai Merah Keriting Turun

Harga Bahan Pokok Minggu 23 Juni 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik, Cabai Merah Keriting Turun

Whats New
Pendaftaran Lowongan Kerja PT KAI Dibuka, Ini Linknya

Pendaftaran Lowongan Kerja PT KAI Dibuka, Ini Linknya

Whats New
Harga Emas Antam Naik Rp 13.000 Per Gram Selama Sepekan

Harga Emas Antam Naik Rp 13.000 Per Gram Selama Sepekan

Whats New
Tanri Abeng, Mantan Menteri BUMN Berjuluk 'Manajer Rp 1 Miliar', Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun

Tanri Abeng, Mantan Menteri BUMN Berjuluk "Manajer Rp 1 Miliar", Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun

Whats New
[POPULER MONEY] Penerbangan Garuda Terdampak Gangguan Sistem Imigrasi | Kecerdasan AI Akan 10.000 Kali Lebih Pintar dari Manusia

[POPULER MONEY] Penerbangan Garuda Terdampak Gangguan Sistem Imigrasi | Kecerdasan AI Akan 10.000 Kali Lebih Pintar dari Manusia

Whats New
Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan Pakai Virtual Account Bank Muamalat

Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan Pakai Virtual Account Bank Muamalat

Spend Smart
Cara Mudah Transfer BTN ke GoPay via ATM dan Mobile Banking

Cara Mudah Transfer BTN ke GoPay via ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Penasaran Berapa Gaji Lurah PNS di DKI Jakarta?

Penasaran Berapa Gaji Lurah PNS di DKI Jakarta?

Earn Smart
Cara Daftar dan Aktivasi Bima Mobile lewat HP

Cara Daftar dan Aktivasi Bima Mobile lewat HP

Whats New
Menko Airlangga Tepis Isu Defisit APBN Lampaui 3 Persen

Menko Airlangga Tepis Isu Defisit APBN Lampaui 3 Persen

Whats New
Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Whats New
Catat, 10 Tips agar Cepat Mendapat Pekerjaan Setelah Lulus Kuliah

Catat, 10 Tips agar Cepat Mendapat Pekerjaan Setelah Lulus Kuliah

Work Smart
AHY Sebut Tanah Bersertifikat Punya Nilai Ekonomi Lebih Tinggi

AHY Sebut Tanah Bersertifikat Punya Nilai Ekonomi Lebih Tinggi

Whats New
Bangun Ekosistem Keuangan Syariah, BSI Gelontorkan Pembiayaan Rp 1,8 Triliun ke 3 Sektor

Bangun Ekosistem Keuangan Syariah, BSI Gelontorkan Pembiayaan Rp 1,8 Triliun ke 3 Sektor

Whats New
Cara Mengurus Buku Tabungan BRI Hilang dan Persyaratannya

Cara Mengurus Buku Tabungan BRI Hilang dan Persyaratannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com