Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Utang, Kewajiban, dan Zakat Profesi

Kompas.com - 05/08/2011, 16:50 WIB

Tanya: Saya berpenghasilan Rp 8 juta sebulan. Setelah dipotong utang dan kewajiban, saya hanya menerima Rp 2 juta. Bagaimana cara menghitung zakatnya?

Jawab: Salah satu syarat zakat mall atau zakat harta adalah nisab. Nisab adalah ukuran atau batas terendah yang telah ditetapkan dalam syariat Islam. Orang yang hartanya telah mencapai atau melebihi nisab wajib mengeluarkan zakat dengan dasar firman Allah:

"Dan mereka bertanya kepadamu apa yang mereka nafkahkan. Katakanlah: 'Yang lebih dari keperluan.' Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu supaya kamu berpikir." (QS Al Baqarah: 219).

Nisab zakat penghasilan ada dua jenis. Pertama, zakat penghasilan apabila ditunaikan per tahun maka wajib dikeluarkan zakatnya sebesar 2,5 persen apabila telah mencapai nisab (85 gram emas) dari total penghasilan bersih yang diterima setelah dikurangi total utang dan kewajiban. Jika asumsi emas per gram Rp 400.000, maka nisab zakat harta adalah 85 x Rp 400.000 = Rp 38.250.000 per tahun. Apabila penghasilan Ibu dikurangi total utang dan kewajiban mencapai Rp 38.250.000, maka Ibu wajib berzakat.

Kedua, apabila zakat penghasilan ditunaikan setiap bulan, maka zakatnya wajib dikeluarkan sebesar 2,5 persen apabila telah mencapai nisab (653 kilogram beras) dari total penghasilan bersih yang diterima setiap bulannya. Jika asumsi harga beras per kilogram adalah Rp 8.000, maka nisab zakat penghasilan adalah 653 x Rp 8.000 = Rp 5.224.000 per bulan. Apabila penghasilan bersih per bulan Ibu mencapai Rp 5.224.000 per bulan, maka Ibu wajib berzakat.

Apabila penghasilan Ibu per bulan atau per tahun tidak mencapai nisab, Ibu tidak wajib mengeluarkan zakat penghasilan. Untuk mendapatkan keberkahan harta, Ibu dapat berinfak sesuai dengan kemampuan. Wallahua’lam.

(Rumah Zakat)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Pembiayaan Baru BNI Finance Rp 1,49 Triliun pada Kuartal I 2024, Naik 433 Persen

    Pembiayaan Baru BNI Finance Rp 1,49 Triliun pada Kuartal I 2024, Naik 433 Persen

    Whats New
    Asosiasi Pekerja Tolak Pemotongan Gaji untuk Iuran Tapera

    Asosiasi Pekerja Tolak Pemotongan Gaji untuk Iuran Tapera

    Whats New
    TRON Hadirkan Kendaraan Listrik Roda Tiga untuk Kebutuhan Bisnis dan Logistik

    TRON Hadirkan Kendaraan Listrik Roda Tiga untuk Kebutuhan Bisnis dan Logistik

    Whats New
    Asosiasi: Permendag 8/2024 Bikin RI Kebanjiran Produk Garmen dan Tekstil Jadi

    Asosiasi: Permendag 8/2024 Bikin RI Kebanjiran Produk Garmen dan Tekstil Jadi

    Whats New
    Dewan Periklanan Indonesia: RPP Kesehatan Bisa Picu PHK di Industri Kreatif dan Media

    Dewan Periklanan Indonesia: RPP Kesehatan Bisa Picu PHK di Industri Kreatif dan Media

    Whats New
    Pekerja Wajib Ikut Iuran Tapera, Ekonom: Lebih Baik Opsional

    Pekerja Wajib Ikut Iuran Tapera, Ekonom: Lebih Baik Opsional

    Whats New
    Buka Peluang Kerja Sama Bilateral, Delegasi Indonesia Sampaikan Potensi Tanah Air di Moscow-Indonesia Business Mission

    Buka Peluang Kerja Sama Bilateral, Delegasi Indonesia Sampaikan Potensi Tanah Air di Moscow-Indonesia Business Mission

    Rilis
    Astra International Gandeng Semen Indonesia Maksimalkan TKDN Sparepart UKM

    Astra International Gandeng Semen Indonesia Maksimalkan TKDN Sparepart UKM

    Whats New
    Pertamina Minta Besaran Subsidi Solar Dikaji Ulang

    Pertamina Minta Besaran Subsidi Solar Dikaji Ulang

    Whats New
    Cara Mengambil Uang Western Union di Bank BCA dan Syaratnya

    Cara Mengambil Uang Western Union di Bank BCA dan Syaratnya

    Earn Smart
    Apa Kabar Pembangunan Bandara VVIP di IKN? Ini Penjelasan Menhub

    Apa Kabar Pembangunan Bandara VVIP di IKN? Ini Penjelasan Menhub

    Whats New
    Cara Mengambil Uang Western Union di Bank BRI dan Persyaratannya

    Cara Mengambil Uang Western Union di Bank BRI dan Persyaratannya

    Earn Smart
    Cara Mengambil Uang di Western Union, Lokasi, dan Biayanya

    Cara Mengambil Uang di Western Union, Lokasi, dan Biayanya

    Earn Smart
    Mengenal Western Union, Cara Kirim Uang dan Biayanya

    Mengenal Western Union, Cara Kirim Uang dan Biayanya

    Spend Smart
    Jemaah Haji Embarkasi Aceh Tahun Ini Paling Banyak Berprofesi PNS

    Jemaah Haji Embarkasi Aceh Tahun Ini Paling Banyak Berprofesi PNS

    Whats New
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com