Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Citilink Kerja Sama dengan Permata Bank

Kompas.com - 16/08/2011, 20:13 WIB

TANGERANG, KOMPAS.com - Citilink menjalin kerja sama dengan Permata Bank, dalam bidang transaksi pembayaran tiket secara online. Kerja sama ini sebagai bagian dari upaya peningkatan pelayanan secara terus menerus, kepada para pengguna jasa penerbangan.

Penandatanganan kerja sama dilakukan Selasa (16/8/2011) di Auditorium PT Garuda Indonesia, Cengkareng.

Penandatanganan dilakukan Direktur Keuangan Garuda Indonesia yang juga Vice President SBU Citilink, Elisa Lumbantoruan, Direktur Retail Banking Permata Bank Lauren Sulistiawati, dan Jatis Group President & CEO, Jusuf Sjariffudin.

Kerja sama didukung PT Jati Piranti Solusindo sebagai Switching Company atau perusahaan IT yang membangun sistem pada Citilink dalam memudahkan transaksi online.

Manajer Public Relation PT Garuda Indonesia (Persero), Ikhsan Rosan, mengatakan, adanya kerja sama ini memudahkan calon penumpang dan agen Citilink dalam transaksi tiket, langsung dan seketika (online real time) melalui 640 Permata ATM dan Permata MiniATM (EMA), Permata Net, dan Permata Mobile di seluruh Indonesia.

Ikhsan menjelaskan, transaksi pembayaran tiket Citilink juga dapat dilakukan melalui lebih dari 37.000 jaringan ATM Bersama, ATM Prima, ALTO, ATM VisaPlus, Visa Electron dan MC.

Direktur Keuangan Garuda Indonesia, Elisa Lumbantoruan, menambahkan, kerja sama ini adalah inovasi PT Garuda Indonesia untuk unit usaha Citilink dalam hal pembayaran secara online, sebagai alternatif cara pembayaran. Selama ini pembayaran secara online sudah dapat dilakukan dengan menggunakan kartu kredit dan internet banking.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com