Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiba-tiba Sakit Saat Pelesir? Simak Tips Ini...

Kompas.com - 31/10/2011, 15:08 WIB
Valentine Widi Virdhani

Penulis

KOMPAS.com – Pada saat Anda berangkat dari rumah Anda, Anda merasa sehat walafiat. Namun di tengah-tengah perjalanan Anda merasa sakit kepala, lalu mulai bersin-bersin. Hal tersebut pasti tidak Anda inginkan terjadi.

Namun, kadang adanya perubahan suhu antara tempat Anda biasa tinggal berbeda dengan tempat tujuan wisata Anda. Apalagi jika berwisata ke luar daerah yang lebih dingin ataupun luar negeri dengan perbedaan musim. Mencegah memang lebih baik daripada mengobati. Tetapi jika skenario buruk ini terjadi, pengobatan adalah satu-satunya pilihan.

Jika Anda merasa kedinginan ketika di tengah perjalanan udara, jangan ragu-ragu untuk memberitahu pramugari bahwa Anda merasa tidak enak badan. Sehingga mereka dapat memberikan Anda bantal, selimut, ataupun tambahan cemilan agar Anda dapat merasa lebih baik.

Perbanyak minum air mineral. Usahakan setiap 15 menit Anda minum air minimal satu gelas. Hal ini adalah cara terbaik karena tubuh Anda sebagian besar terdiri dari air. Bila asupan air mineral tidak cukup menyebabkan tubuh Anda tidak kebal sehingga penyakit lebih mudah menyerang.

Beristirahatlah selama beberapa jam saat Anda merasa kurang sehat. Jangan memaksakan diri karena percuma saja berwisata tetapi badan terasa sakit. Bisa-bisa Anda malah pingsan di jalan. Tidurlah di tempat Anda menginap.

Tidur sangatlah baik untuk memulihkan kesehatan Anda sehingga pada saat Anda bangun tentunya Anda akan merasa lebih sehat. Jika Anda terserang flu dan merasa tidak tahan dengan gejala sakit Anda, minum obat pereda flu atau demam sebelum tidur.

Pastikan pihak hotel tempat Anda menginap tahu kondisi Anda yang sedang sakit. Pihak hotel bisa membantu untuk menjelaskan pada tamu jika Anda kedatangan tamu atau ada hal-hal lain yang dapat menganggu Anda beristirahat. Selain itu, jika ada hal-hal lebih buruk terjadi, pihak hotel sudah tahu apa yang harus dilakukan.

Oleh karena itu, ceritakan Anda sakit apa dan apakah Anda punya alergi tertentu, juga kapan sebaiknya memanggil dokter. Jika Anda berwisata dalam rombongan, pastikan rekan perjalanan Anda tahu kondisi kesehatan Anda. Mulai dari apakah Anda punya alergi obat tertentu, alergi makanan, maupun sejarah kesehatan.

Bawalah obat-obatan untuk mengobati sakit yang sering menyerang di saat perjalanan wisata, seperti obat untuk flu, obat diare, dan obat anti mabuk. Persiapkan pula baju hangat atau jaket meskipun Anda pergi ke tempat wisata yang tak terlalu memiliki udara dingin.

Hal tersebut sebagai jaga-jaga bila Anda terserang flu. Saat ini, Anda pasti merasa badan menggigil meskipun tempat tersebut memiliki suhu tak terlalu dingin.

Jika Anda terserang diare saat berwisata, segera minum obat anti diare. Minumlah yang banyak dan juga usahakan minum oralit atau campuran air, gula, dan garam. Namun, bila diare terus berlanjut, langsung pergi ke dokter. Jika tidak, bisa-bisa badan Anda kehabisan cairan.

Bila Anda memiliki asuransi, sebelum Anda meninggalkan rumah, hubungi terlebih dahulu perusahaan asuransi Anda. Hal ini penting untuk mengetahui jenis pertanggungan apa yang akan Anda dapatkan ketika Anda berpergian.

Mintalah customer service perusahaan asuransi untuk memberitahu cara mendapatkan perawatan kesehatan yang tepat sesuai tempat tujuan Anda. Pastikan untuk membawa kartu asuransi Anda setiap saat. Periksa apakah pelayanan saran dan pertanyaan tentang asuransi dapat diberikan selama 24 jam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com