Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CEO Kompas Gramedia: Indonesia Kian Menakjubkan

Kompas.com - 26/01/2012, 01:20 WIB
Ester Meryana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — CEO Kompas Gramedia, Agung Adi Prasetyo, mengatakan, ASEAN kini semakin berperan penting dalam perekonomian dunia. Ia pun menyebutkan, perputaran bisnis di Indonesia kian menakjubkan. Kondisi ini lantas memicu majalah bisnis Fortune Indonesia mempercepat waktu penerbitannya.

"Ketika majalah Fortune Indonesia diluncurkan pada pertengahan 2010, era abad Asia terdengar sayup-sayup. Kini suara yang dulu sayup-sayup sekarang terdengar semakin nyaring dan siap menjadi keniscayaan," ujar Agung dalam acara penganugerahan 20 perusahaan terbaik pilihan Fortune Indonesia, di Jakarta, Rabu (25/1/2011) malam.

Menurut Agung, seiring dengan krisis yang terjadi di Eropa dan Amerika Serikat, Asia bisa tampil menjadi primadona baru. Bahkan, ASEAN akan memainkan peran penting dalam perekonomian dunia.

Mengutip data Dana Moneter Internasional, ia menyebutkan, Indonesia punya porsi besar dalam perekonomian ASEAN, yakni dengan 47 persen. Bahkan, sebentar lagi Indonesia bersama dengan negara ASEAN lainnya akan memasuki era masyarakat ekonomi ASEAN. Jadi, kata dia, perputaran bisnis di Indonesia pun akan semakin menakjubkan.

"Untuk mengantisipasi percepatan tersebut, bersama ini pula kami sampaikan bahwa sejak Januari 2012, majalah Fortune Indonesia mempercepat jadwal terbitnya dari semula 3 mingguan menjadi 2 mingguan," tutur Agung. Ia pun berharap, dengan percepatan jadwal penerbitan ini, Fortune Indonesia sebagai salah satu bagian dalam Kelompok Kompas Gramedia bisa memberikan inspirasi bagi para pembacanya.

Untuk diketahui saja, Fortune Indonesia mengadakan acara penghargaan Fortune Most Admired Companies 2011. Sebanyak 20 perusahaan terpilih mendapatkan penghargaan itu, yaitu Adaro Energy, Aneka Tambang, Astra International, Bank Central Asia, Bank Mandiri, Bank Rakyat Indonesia, Garuda Indonesia, Gudang Garam, HM Sampoerna, Holcim Indonesia, Indofood Sukses Makmur, Indosat, Kalbe Farma, Lippo Karawaci, Medco Energi International, Mitra Adiperkasa, Telekomunikasi Indonesia, Unilever Indonesia, United Tractors, dan XL Axiata.

Dari 20 perusahaan tersebut, perusahaan terbaik di masing-masing sektor, yakni BCA di sektor perbankan, Telkom di sektor telekomunikasi, Unilever di sektor konsumer, Holcim Indonesia di sektor properti, dan HM Sampoerna di sektor industri. Sementara itu, perusahaan yang paling dikagumi untuk tahun 2011 adalah Astra International.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BUMN Farmasi Ini Akui Tak Sanggup Bayar Gaji Karyawan Sejak Maret 2024

BUMN Farmasi Ini Akui Tak Sanggup Bayar Gaji Karyawan Sejak Maret 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu Debit Mandiri Contactless

Cara Membuat Kartu Debit Mandiri Contactless

Work Smart
Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Whats New
Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Whats New
Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Whats New
Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Whats New
IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

Whats New
Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Whats New
Voucer Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Voucer Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Earn Smart
Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com