Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ironi Ekonomi Biru

Kompas.com - 29/08/2012, 08:25 WIB

KOMPAS.com - Indonesia boleh berbangga. Kiprahnya di forum internasional kian dikenal dengan gagasan Blue Economy (ekonomi biru). Konferensi Pembangunan Berkelanjutan PBB Rio+20 di Rio de Janeiro, Brasil, Juni 2012, menjadi bukti peran Indonesia untuk mengajak dunia berpaling ke laut.

Laut sebagai masa depan merupakan ide cemerlang di tengah visi pembangunan berkelanjutan. Pembangunan yang mengedepankan keseimbangan antara upaya pertumbuhan global dan pembangunan berwawasan lingkungan.

Maka, tindak lanjut komitmen Indonesia untuk membangun visi ekonomi berbasis kelautan menjadi wajar dinantikan. Tak dimungkiri, laut yang menyimpan kekayaan sumber daya perikanan, energi terbarukan, keanekaragaman hayati, transportasi, dan pariwisata adalah pundi-pundi ekonomi masa depan.

Transaksi berjalan tak lagi defisit menjadi suatu keniscayaan jika seluruh potensi bahari diberdayakan. Ekonomi biru sekaligus menjadi pilar ketahanan pangan menghadapi krisis pangan dunia. Untuk itu, komitmen pemerintah dan keberpihakan anggaran menjadi mutlak diperlukan.

Sayang, harapan itu bak jauh panggang dari api. Dalam pidato pengantar nota keuangan dan RAPBN-2013 di Gedung DPR, 16 Agustus malam, belum terlihat keseriusan pemerintah membangkitkan sektor kelautan dan perikanan. Tak ada insentif ataupun skim subsidi bagi nelayan dan pembudidaya ikan untuk mendorong daya saing.

Subsidi harga bahan bakar minyak (BBM) untuk kapal nelayan yang digulirkan setiap tahun tak ada bedanya dengan subsidi BBM bagi masyarakat pengguna kendaraan bermotor. Bahkan, nelayan yang tak terjangkau stasiun pengisian bahan bakar nelayan terpaksa membeli BBM eceran dengan harga tinggi untuk melaut.

Pemberdayaan nelayan dan pelaku usaha perikanan di Tanah Air selama ini menjadi ”barang” mahal. Sementara sekitar 20 persen penduduk miskin merupakan masyarakat pesisir yang didominasi nelayan. Angka kemiskinan sulit ditekan.

Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo, dalam iklan layanan masyarakat di televisi, menekankan bahwa Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia, memiliki garis pantai terpanjang kedua di dunia setelah Kanada.

Menurut Cicip, kontribusi sektor kelautan dan perikanan terhadap produk domestik bruto terus meningkat, bahkan melebihi sektor pertanian. Hingga Juni 2012, pertumbuhan PDB sektor perikanan mencapai 6,8 persen, sedangkan pertanian naik 3,42 persen.

Pengabaian negara terhadap upaya nyata kebangkitan bahari menjadi ironi di tengah gaung Indonesia pada dunia untuk berpaling ke laut. Masih belum ada kata terlambat untuk serius membangkitkan laut sebagai ekonomi masa depan sehingga ajakan internasional itu tidak terkesan manis ”di bibir” saja. (BM Lukita Grahadyarini)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com