Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Cepat Kerja? Anda Harus Miliki Sifat Ini!

Kompas.com - 12/10/2012, 03:14 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Talkshow menjadi salah satu rangkaian unggulan Kompas Karier Fair Yogyakarta 2012. Kompas Gramedia pun turut berpartisipasi untuk memberikan motivasi kepada para pencari kerja atau jobseeker KKF Yogyakarta 2012.

Yopie, seorang Development Officer Coorporate Human Resourch Kompas Gramedia, tak sungkan memberikan kiat-kiat dan strategi kepada para peserta KKF Yogyakarta 2012 untuk cepat mendapatkan pekerjaan yang mereka inginkan.

"Kemampuan kita semuanya harus disesuaikan dengan cita-cita, financial, IQ, supporting skills, dan juga EQ. Semuanya harus disesuaikan agar kita tidak kehilangan arah nantinya," kata Yopie, di KKF Yogyakarta 2012, Jogja Expo Center, Yogyakarta, Kamis (11/10/2012).

Selain itu, menurut Yopie, agar kita cepat mendapat pekerjaan dan perusahaan dapat melirik kita sebagai pilihan terbaik mereka, kita harus memiliki lima sifat ini.

"Pertama, kita mencari orang yang smart. Tidak hanya di Kompas, tapi juga di semua perusahaan pasti mencari yang smart. Smart di sekolah tidak sama dengan smart di dunia kerja," kata Yopie.

Smart di dunia kerja memiliki arti harus menjadi pintar secara technical skill dan soft skill. Selanjutnya, sifat yang harus dimiliki dalam pribadi seorang jobseeker adalah kreatif.

Kreatif ini berarti sebagai jobseeker harus dapat mengembangkan potensi diri. Dapat berpikir dan bertindak, dan juga seseorang yang memiliki berjuta-juta imajinasi rasa ingin tahu.

"Tentunya juga berani mengambil risiko. Orang kreatif itu bisa dilihat dari cara mereka dalam menyusun Curriculum Vitae (CV)," kata Yopie.

Sifat ketiga yang harus dimiliki adalah memiliki integritas yang tinggi.

"Ini berarti jujur, konsisten antara kata perbuatan, dan juga memiliki sifat sesuai dengan nilai-nilai perusahaan," ujar Yopie.

Selanjutnya adalah teamwork. Di dalam teamwork, kita harus bisa bekerjasama dengan orang di sekitar kita. Harus bisa menempatkan diri kita menjadi anggota yang aktif tapi bukan dominan.

"Kerjasama ini berbeda dengan sama-sama kerja. Kita harus mempunyai peran positif dalam sebuah kelompok dan juga dapat menerima kelebihan dan kekurangan anggota tim," ucap Yopie.

Sifat terakhir, dikatakan Yopie, yang harus dimiliki oleh para jobseeker adalah sifat kepemimpinan atau leadership.

"Seorang pemimpin itu harus bisa mengarahkan, memecahkan masalah, dan mengambil langkah strategis," kata Yopie.

Selain memberikan motivasi, Kompas Gramedia juga berkesempatan untuk memperkenalkan Kompas Gramedia Group kepada peserta KKF Yogyakarta 2012. Dimulai dari Harian Kompas, Toko Buku Gramedia, publishing, sports and health media, Hotel, Kompas.com, jaringan radio, tissue mill, Warta Kota, Kontan, Kompas TV, dan sebagainya. KKF Yogyakarta 2012 ini digelar di Arjuna Hall, Jogja Expo Centre, Jalan Raya Janti, Yogyakarta.

KKF Yogyakarta 2012 akan diselenggarakan selama dua hari berturut-turut, yakni Rabu (10/10/2012) dan Kamis (11/10/2012). Sebelum di Yogyakarta, KKF 2012 sudah diselenggarakan di Surabaya dan Bandung.

Setelah Yogyakarta, dijadwalkan KKF 2012 akan digelar di Balai Kartini, Jakarta, mulai 2-3 November 2012. Selanjutnya, di Tiara Convention Hall, Medan, 21-22 November 2012 dan berakhir di Admiral Convention Hall, Semarang, pada 30 November-1 Desember 2012.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Cek Tagihan Listrik di PLN Mobile

Cara Cek Tagihan Listrik di PLN Mobile

Work Smart
Jokowi: Kita Harus Aktif Ambil Alih Kembali Aset Strategis Bangsa...

Jokowi: Kita Harus Aktif Ambil Alih Kembali Aset Strategis Bangsa...

Whats New
Cara Buka Rekening BCA di Kantor Cabang dan Syaratnya

Cara Buka Rekening BCA di Kantor Cabang dan Syaratnya

Whats New
Sido Muncul Rayakan Hari Jamu Nasional Bersama 100 Pedagang Jamu di Semarang

Sido Muncul Rayakan Hari Jamu Nasional Bersama 100 Pedagang Jamu di Semarang

BrandzView
Syarat dan Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Pengajuan Bisa lewat HP

Syarat dan Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Pengajuan Bisa lewat HP

Spend Smart
Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S2, Cek Posisi dan Syaratnya

Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S2, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tambah Armada Penerbangan Haji, Garuda Indonesia Operasikan Airbus 340-300

Tambah Armada Penerbangan Haji, Garuda Indonesia Operasikan Airbus 340-300

Whats New
Cara Cek Mutasi Rekening BRI, BCA, BNI, dan Mandiri lewat HP

Cara Cek Mutasi Rekening BRI, BCA, BNI, dan Mandiri lewat HP

Spend Smart
Pembiayaan Hijau, HSBC Gelontorkan 30 Juta Dollar AS ke eFishery

Pembiayaan Hijau, HSBC Gelontorkan 30 Juta Dollar AS ke eFishery

Whats New
Pemerintah Perpanjang Lagi Relaksasi HET Beras Premium

Pemerintah Perpanjang Lagi Relaksasi HET Beras Premium

Whats New
Soal HET Beras Premium, Pengamat: Kalau Dikembalikan ke Semula kayaknya Enggak Mungkin...

Soal HET Beras Premium, Pengamat: Kalau Dikembalikan ke Semula kayaknya Enggak Mungkin...

Whats New
Pembangunan Kereta Bawah Tanah di Bali, KPPU Ingatkan Pj Gubernur Bali untuk Jaga Persaingan Usaha

Pembangunan Kereta Bawah Tanah di Bali, KPPU Ingatkan Pj Gubernur Bali untuk Jaga Persaingan Usaha

Whats New
Di Warung Pembelian  Elpiji Belum Pakai KTP

Di Warung Pembelian Elpiji Belum Pakai KTP

Whats New
BPJS Ketenagakerjaan Ada Pembiayaan Rumah, Pemerintah: Beda dengan Tapera...

BPJS Ketenagakerjaan Ada Pembiayaan Rumah, Pemerintah: Beda dengan Tapera...

Whats New
Mulai Juni 2024, LRT Jabodebek Operasikan 336 Perjalanan Setiap Hari

Mulai Juni 2024, LRT Jabodebek Operasikan 336 Perjalanan Setiap Hari

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com