Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bulog Ancam Tak Salurkan Raskin ke Toraja

Kompas.com - 14/11/2012, 10:49 WIB
Kontributor Tana Luwu, Husain

Penulis

TANA TORAJA, KOMPAS.com - Sebanyak 17 dari 19 Kecamatan di Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan terancam tidak mendapat pembagian jatah beras miskin. Hal ini terkait tunggakan pemerintah setempat kepada pihak Bulog.

Warga miskin yang selama ini mendapatkan jatah raskin dari Pemerintah Kabupaten Tana Toraja, sepertinya bakal gigit jari. Pasalnya, Bulog telah mengancam tidak akan menyalurkan raskin, selama Pemerintah Kabupaten Tana Toraja tidak melunasi tunggakan pembayaran periode September-Oktober 2012, Rp 787,7 juta.

"Jatah beras miskin di Tana Toraja tidak akan kami salurkan periode Oktober-November kalau pembayaran belum dilunasi," tegas Wakil Kepala Bulog Divre VII Palopo, Abdul Hamid Majid, Rabu (14/11/2012).

Sementara itu, Kepala bagian Perekonomian Tana Toraja Margaretha menungkapkan adanya tunggakan pembayaran raskin di 17 kecamatan. Diduga pembayaran mandek pada pengelola di masing-masing kecamatan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com