Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ekonomi China Siap Keluar dari Pelambatan

Kompas.com - 17/01/2013, 08:39 WIB
Robertus Benny Dwi Koestanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Perekonomian China diperkirakan segera lepas dari siklus pelambatan yang terjadi dalam tujuh triwulan terakhir. Ini seiring dengan rencana pemerintah negeri itu merealisasikan proyek-proyek infrastruktur.

Seperti dinyatakan ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Lana Soelistianingsih dalam analisanya di Jakarta, Kamis (17/1/2013), proyek-proyek itu antara lain jalan kereta api dan jalan raya pada semester kedua tahun ini. Hal itu merupakan bagian dari kebijakan stimulus fiskal dan moneter bagi perekonomian negeri Tirai Bambu itu.

Biro Statistik Nasional China besok akan mengumumkan pertumbuhan ekonominya pada kuartal keempat tahun lalu. Analis memperkirakan pertumbuhan ekonomi akan mencapai 7,8 persen dibanding tahun sebelumnya (YoY), membaik dari pertumbuhan triwulan lalu sebesar 7,4 persen.

Pengumuman besok termasuk data factory output yang diperkirakan naik 10,2 persen (YoY) pada bulan Desember, dari 10,1 persen pada bulan November. Ini akan diikuti penjualan ritel yang naik 15,1 persen dibanding bulan sebelumnya (MoM) dari 14,9 persen MoM pada bulan November.

Fixed assets investment meningkat 20,7 persen. Lana menegaskan, perbaikan ekonomi China ini sebagai indikasi ada perbaikan ekonomi di Uni Eropa dan Amerika Serikat. Keduanya merupakan mitra ekonomi utama China.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com