Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panen Raya, April Kemungkinan Deflasi

Kompas.com - 08/04/2013, 14:24 WIB
Didik Purwanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Menteri Perdagangan Bayu Krisnamurthi memerkirakan April ini akan terjadi deflasi. Hal ini disebabkan sejumlah komoditas utama akan mengalami panen raya pada bulan ini.

"Mudah-mudahan April ini kita bisa deflasi karena sudah panen," kata Bayu saat ditemui di acara Musyawaran Nasional Apindo ke-9 di Hotel JS Luwansa Jakarta, Senin (8/4/2013).

Bayu mengaku inflasi Maret 2013 yang sebesar 0,63 persen dikontribusikan oleh komoditas utama yaitu bawang putih, bawang merah dan cabai. Tiga komoditas utama tersebut sempat melonjak harganya karena pasokan yang kurang di pasar.

Namun di bulan ini, petani kebanyakan akan melakukan panen raya, khususnya di tiga komoditas utama tersebut. Sebab, tingginya harga tiga komoditas utama ini disebabkan karena kegagalan panen khususnya di bulan-bulan akhir 2012. Apalagi sejumlah lahan pertanian terkena curah hujan yang cukup tinggi sehingga gagal panen.

"November lalu terjadi hujan deras, makanya petani harus tanam ulang di Januari. Biasanya di Maret-April ini mereka sudah panen. Sehingga kemungkinan terjadi deflasi," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com