Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dirut PT KAI Ignasius Jonan The Best CEO Versi SWA

Kompas.com - 14/05/2013, 14:11 WIB
Agnes Rita Sulistyawaty

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia Ignasius Jonan meraih The Best CEO 2013 dengan predikat Indonesia CEO of Choice 2013 pilihan SWA, Senin (13/5).

Dalam keterangan pers disebutkan, penghargaan The Best CEO Tahun 2013 yang diberikan kepada Ignasius Jonan merupakan apresiasi dari SWA, setelah sebelumnya di tahun 2012 Ignasius Jonan mendapat anugerah CEO BUMN Inovatif terbaik.

Penghargaan tersebut diraih Jonan karena sukses meracik empat peran kepemimpinan: Perintis, Penyelaras, Pemberdaya dan Panutan untuk mendongkrak kinerja di PT KAI.

"Saya kira ini bukan cita-cita saya. Ini cita-cita dari dalam PT KAI sendiri. Jadi,  KAI ingin menjadikan kereta api sebagai backbone transportasi publik di Indonesia. Misalnya di pulau padat seperti Jawa. Kalau tidak ada kapasitas angkut yang lebih besar saya kira tahun 2025-2030 pasti trafiknya akan hancur", kata Jonan.

Dia menambahkan, awal fokus KAI lebih ke product oriented, bukan customer oriented. "Waktu pertama kali saya masuk pelan-pelan saya ubah menjadi customer oriented. Lalu, masalah kapasitas angkut yang harus ditingkatkan," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com