Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singapore Airlines "Hanya" Raup Laba Rp 2,9 Triliun

Kompas.com - 16/05/2013, 21:35 WIB
Bambang Priyo Jatmiko

Penulis

SINGAPURA, KOMPAS.com — Maskapai penerbangan Singapore Airlines membukukan laba bersih sebesar 379 juta dollar Singapura atau 302,6 juta dollar AS (sekitar Rp 2,9 triliun) untuk tahun buku 2012-2013 yang berakhir pada 31 Maret 2013.

Manajemen maskapai tersebut menjelaskan perolehan laba tersebut mengalami kenaikan sebesar 12,8 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Kenaikan didorong oleh penjualan unit pesawat dan mesinnya. Akan tetapi, outlook maskapai ini ke depannya masih suram. Sementara itu, pendapatan yang dicatat sebesar 15,1 miliar dollar Singapura atau naik tipis 1,62 persen dari tahun lalu.

Khusus perolehan laba bersih pada kuartal terakhir tahun buku tersebut, maskapai ini membukukan laba bersih sebesar 68,3 juta dollar Singapura atau melompat dari periode yang sama tahun lalu yang mencatatkan rugi 38,2 juta dollar Singapura.

Memang, tak dimungkiri, penjualan unit pesawat memang cukup membantu kinerja perseroan, di samping kinerja keuangan yang membaik pada triwulan terakhir tahun buku 2012-2013. Biaya bahan bakar, yang porsinya mencapai 40 persen dari keseluruhan biaya, cukup membebani perusahaan.

Dari sisi jumlah penumpang, maskapai milik Pemerintah Singapura ini tercatat meningkat 7,3 persen. "Ekonomi global yang belum membaik dengan outlook yang belum menentu sangat berpengaruh terhadap kinerja perusahaan. Pemesanan tiket untuk beberapa waktu mendatang juga tercatat flat," ujar manajemen Singapore Airlines, Kamis (16/5/2013).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemerintah Sebut Tarif Listrik Seharusnya Naik pada April hingga Juni 2024

Pemerintah Sebut Tarif Listrik Seharusnya Naik pada April hingga Juni 2024

Whats New
Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Whats New
Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com