Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbankan AS Cetak Rekor Laba

Kompas.com - 03/06/2013, 12:04 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Perbankan Amerika Serikat (AS) menunjukkan tanda-tanda pemulihan industri. Sepanjang kuartal pertama lalu, penyalur kredit ini mencatat rekor total laba sebesar 40,3 miliar dollar AS.

Federal Deposit Insurance Corp (FDIC) mengatakan, semakin banyak debitur perbankan yang lancar membayar utang. Penurunan kredit macet menyebabkan setengah dari 7.019 bank di AS melaporkan penurunan provisi dan didistribusikan sebagai untung.

Seperti ditulis Washington Post, provisi atau pencadangan kredit macet ini turun 23 persen year in year menjadi 11 miliar dollar AS. "Begitu era penurunan provisi selesai, masa depan industri keuangan akan bergantung pada pendapatan," kata Martin Gruenberg, Chairman FDIC. Pada periode kuartal I lalu, pendapatan bank tumbuh flat 1,6 persen menjadi 171 miliar dollar AS.

Wells Fargo, bank penyalur KPR terbesar di AS mengatakan, akan menggunakan 200 juta dollar AS dari cadangannya untuk meningkatkan kredit konsumer dan komersial. (Sanny Cicilia)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com