JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri BUMN Dahlan Iskan mempunyai keinginan untuk mengambil kembali saham Telkomsel dan Indosat dari Singapura dan Qatar. Namun, Dahlan belum bisa melaksanakan niatnya tersebut.
Alasan Dahlan belum berani membeli saham Telkomsel dan Indosat karena harga dua perusahaan itu saat ini telah melambung tinggi. "Saya mau membeli lagi saham Telkomsel, tetapi harganya sangat mahal, Indosat juga begitu," ujar Dahlan Iskan di Pertamina Training Center, Rabu (12/6/2013).
Jika jadi dibeli, Dahlan pun tak yakin apakah kedua saham tersebut bisa membantu pemasukan negara. Pasalnya dengan pembelian saham kedua operator teknologi tersebut, tentu saja harus menyesuaikan situasi bisnis dan merombak kembali susunan direksi.
"Apa kita kalau sudah membeli kembali (Telkomsel dan Indosat) masih "nyucuk" apa tidak? Memadai bagi pemasukan negara tidak?" papar Dahlan. (Adiatmaputra Fajar Pratama/Tribunnews)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.