Ekonom Kepala PT Bank Mandiri Tbk Destry Damayanti mengatakan, depresiasi rupiah ini masih lebih aman dibanding negara sekawasan regional. "Dibanding rupiah, nilai tukar negara sekawasan regional diperdagangkan justru lebih jeblok lagi," kata Destry kepada Kompas.com di Jakarta, Senin (8/7/2013).
Destry menambahkan, rupiah hingga siang ini diperdagangkan di level Rp 9.955 per dollar AS. Nilai tersebut melemah 0,3 persen terhitung sejak awal bulan ini dan sebesar 3,3 persen sejak awal tahun ini.
Hari ini rupiah bergerak di level Rp 9.945-Rp 9.955 per dollar AS. Sementara itu, nilai tukar mata uang di kawasan regional justru melemah lebih dalam. Misalnya ringgit Malaysia (0,75 persen), peso Filipina (0,8 persen) dan baht Thailand 1,12 persen.
"Dengan kondisi itu, imbal hasil obligasi pemerintah dengan tenor 10 tahun naik menjadi 7,86 persen. Ini berarti naik 72,5 basis poin sejak awal bulan ini dan 266,5 poin dari awal tahun ini," tambahnya.
Berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia, rupiah diperdagangkan di level Rp 9.960 per dollar AS. Nilai ini melemah dibandingkan perdagangan rupiah akhir pekan lalu yang masih berada di level Rp 9.945 per dollar AS.
Bank sentral sebelumnya menyatakan telah mengantisipasi pelemahan rupiah ini agar tidak membahayakan importir maupun eksportir. Hal itu bisa terlihat dari cadangan devisa hingga akhir Juni 2013 menjadi sebesar 98,1 miliar dollar AS, menurun 7 miliar dollar AS (setara Rp 70 triliun) dibanding akhir Mei 2013 sebesar 105,1 miliar dollar AS.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanKunjungi kanal-kanal Sonora.id
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.